Disebut Alami Krisis, Jorge Lorenzo Santai
Editor Bolanet | 16 Agustus 2016 10:45
Lorenzo mengalami gagal finis di Catalunya, finis ke-15 di Assen dan finis ke-10 di Sachsenring. Dengan hasil jeblok ini, banyak pihak mempertanyakan performa dan mentalitas Por Fuera. Meski begitu, Lorenzo yakin podiumnya di Austria adalah jawaban tepat bagi semua keraguan.
Setiap kali saya tak bisa meraih hasil baik, semua orang berkata saya sedang krisis. Begitulah dunia olahraga dan MotoGP. Anda harus bersabar untuk menanti momen yang tepat. Kami bekerja sangat keras dan saya kembali paham caranya kembali menang dan tampil kompetitif, ujarnya kepada Crash.net.
Saya selalu percaya pada diri saya sendiri, dan terkadang mengalami momen sulit, tapi saya selalu comeback lebih kuat. Saya tahu ini hanya soal waktu, dan saya akan terus bekerja dan takkan pernah menyerah, saya yakin saya bisa berhasil meraih hasil baik, tambahnya.
Lorenzo sendiri mengaku tak terlalu kecewa tak bisa meraih kemenangan, mengingat level Ducati di Red Bull Ring memang lebih tinggi. Kita tahu Ducati seperti berada di dunia lain, dan posisi maksimal kami adalah ketiga, namun kami bisa bertarung dengan mereka. Saya senang atas progres ini, serta usaha dan konsentrasi saya selama balapan, pungkasnya. [initial]
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Lorenzo Akui Finis Ketiga di Austria Bagai Kemenangan
Otomotif 15 Agustus 2016, 11:45 -
Klasemen Sementara MotoGP 2016 Usai Seri Austria
Otomotif 14 Agustus 2016, 20:20 -
Iannone Raih Kemenangan Perdana Ducati Sejak 2010
Otomotif 14 Agustus 2016, 20:04 -
Iannone Pimpin Sesi Pemanasan MotoGP Austria
Otomotif 14 Agustus 2016, 15:30 -
Jack Miller Akui Gabbarini Ikut Lorenzo ke Ducati
Otomotif 13 Agustus 2016, 17:00
LATEST UPDATE
-
Klasemen Putaran ke-3 Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia
Tim Nasional 21 Maret 2025, 07:35 -
Hasil dan Klasemen Putaran ke-3 Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia
Piala Dunia 21 Maret 2025, 07:32 -
Reaksi Bijak Marselino Ferdinan Usai Timnas Indonesia Dipermak Australia 1-5
Tim Nasional 21 Maret 2025, 07:18
LATEST EDITORIAL
-
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39