Danilo Petrucci Resmi Gabung Red Bull KTM Tech 3 di MotoGP 2021
Anindhya Danartikanya | 25 Juni 2020 21:15
Bola.net - KTM akhirnya secara resmi mengumumkan bergabungnya Danilo Petrucci pada Kamis (25/6/2020). Rider asal Italia itu akan membela Red Bull KTM Tech 3, menggantikan Miguel Oliveira, berlawanan dengan rumor yang selama ini beredar bahwa 'Petrux' akan membela Red Bull KTM Factory Racing.
Petrucci menjalani debutnya di MotoGP pada 2012 bersama Ioda Racing, dan pindah ke Pramac Racing pada 2015. Usai tampil kompetitif, ia pun naik ke Ducati Team pada 2019, di mana ia sukses meraih kemenangan perdananya di Sirkuit Mugello, Italia.
Petrucci terdepak dari Ducati usai tim pabrikan asal Bologna, Italia, tersebut menggaet Jack Miller pada akhir Mei. Hanya tiga pekan setelah pengumuman Miller, Petrucci pun segera mengunjungi markas KTM di Mattighofen, Austria, untuk melakukan pembicaraan.
Berikut pernyataan resmi Direktur Motorsport KTM, Pit Beirer dan Team Principal Red Bull KTM Tech, Herve Poncharal.
Pernyataan Resmi Pit Beirer dan Herve Poncharal
Pernyataan Direktur Motorsport KTM, Pit Beirer:
"Kami senang bisa membawa Danilo ke dalam keluarga ini. Pengalamannya sangat berharga, tapi kami juga menggaet pebalap yang berkomitmen dan punya perilaku yang baik. Kami yakin ia masih punya sesuatu untuk ditunjukkan di MotoGP."
Pernyataan Team Principal Red Bull KTM Tech, Herve Poncharal:
"Kami mendapatkan sebuah kehormatan bisa menyambut Mr. Danilo Petrucci bersama kami sejak 2021. Danilo merupakan sosok yang sangat saya hormati. Ia merupakan sosok yang 'normal', yang selalu menyapa semua orang, yang sangat berkarisma, dan punya selera humor yang baik. Yang lebih penting lagi, ia juga bisa diajak bekerja sama dan merupakan pemenang MotoGP."
Video: Gaya Rambut Valentino Rossi dari Masa ke Masa
Baca Juga:
- Fabio Quartararo Jadikan Valentino Rossi-Lewis Hamilton Panutan
- Digosipkan Bakal Menikah, Ini Reaksi Pacar Valentino Rossi
- Ducati Tentukan Nasib Dovizioso Usai Beberapa Seri Pertama MotoGP 2020
- 'Ducati Harus Serius Pertimbangkan Kembali Gaet Jorge Lorenzo'
- Aleix Espargaro Ajak Cal Crutchlow-Danilo Petrucci Gabung Aprilia
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
'Valentino Rossi Takut Pensiun, Andrea Dovizioso Justru Mau Stop Balapan'
Otomotif 22 Juni 2020, 10:05 -
Dovizioso Bungkam Soal Kontrak Ducati, Ingin Petrucci Tetap di MotoGP
Otomotif 20 Juni 2020, 11:55 -
Meski Pisah, Ducati Bahagia Jika Danilo Petrucci Bela KTM
Otomotif 20 Juni 2020, 09:30 -
Dovizioso-Petrucci Ikut Balapan Motocross, Ducati Ketar-Ketir
Otomotif 19 Juni 2020, 09:46 -
Danilo Petrucci Tinggal Tunggu Lampu Hijau CEO KTM
Otomotif 19 Juni 2020, 08:50
LATEST UPDATE
-
Maarten Paes di Timnas Indonesia: 14 Kali Kebobolan dari 7 Laga
Tim Nasional 21 Maret 2025, 13:45 -
Padahal Pegang Rekor, Harry Kane Merasa Gol-Golnya Dianggap Remeh
Piala Eropa 21 Maret 2025, 13:45 -
Piala Eropa 21 Maret 2025, 13:41
-
Ethan Nwaneri: Jenius di Lapangan dan Sekolah
Liga Inggris 21 Maret 2025, 13:31 -
Tantangan Italia di Leg 2 Lawan Jerman: Wajib Menang dan Cedera Pemain
Piala Eropa 21 Maret 2025, 13:30 -
Siaran Langsung MLS: Austin FC vs San Diego FC di Vidio
Bola Dunia Lainnya 21 Maret 2025, 13:16 -
Pau Cubarsi Alami Cedera Saat Bela Timnas Spanyol
Piala Eropa 21 Maret 2025, 13:01
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39