Bos Tim Legendaris Formula 1 Sir Frank Williams Meninggal Dunia
Anindhya Danartikanya | 29 November 2021 08:53
Bola.net - Team Principal legendaris Formula 1, Sir Frank Williams, meninggal dunia dalam usia 79 tahun pada Minggu (28/11/2021). Williams adalah eks Team Principal Williams Racing, dan merupakan sosok yang menjabat peran team principal terlama dalam sejarah F1.
Williams mulai menjabat peran bos tim pada 1969, meraih tujuh gelar dunia pembalap dan sembilan gelar dunia konstruktor. Ia pun mengalami cedera tulang belakang akibat kecelakaan mobil di Prancis pada 1986 yang membuatnya lumpuh, hingga selalu menggunakan kursi roda selama berkegiatan.
Pria asal Inggris ini pun mulai mengurangi beban kerjanya di F1 pada 2012 dengan mundur dari dewan para petinggi Williams meski masih bertitel Team Principal. Sang anak perempuan, Claire Williams, ditunjuk sebagai Deputy Team Williams dan mengatur kebutuhan tim sehari-hari sebelum menjual timnya ke investor asal Amerika Serikat akhir tahun lalu.
Sempat Dilarikan ke Rumah Sakit
Williams beberapa kali dirawat di rumah sakit sejak 2016 untuk memulihkan penyakit pneumonia dan memutuskan berhenti bepergian mengunjungi balapan F1. Pada Jumat (26/11/2021), Williams kembali dirawat di rumah sakit, namun mengembuskan napas terakhir pada Minggu.
Pernyataan resmi Williams Racing:
"Dengan kesedihan mendalam, mewakili Keluarga Williams, tim kami bisa mengonfirmasi soal meninggalnya Sir Frank Williams CBE, penggagas sekaligus mantan Team Principal Williams Racing, dalam usia 79 tahun. Usai dilarikan ke rumah sakit pada Jumat, Sir Frank, meninggal dunia dalam damai pagi ini, dikelilingi keluarganya.
"Hari ini, kami pun memberikan penghormatan kepada sosok yang sangat kami cintai dan menginspirasi. Frank akan sangat dirindukan. Kami pun memohon kepada seluruh kerabat dan kolega untuk menghormati harapan Keluarga Williams dalam menjaga privasi mereka pada masa-masa ini."
Sumber: Formula 1
Baca Juga:
- 'Dulu Dijauhi, Kini Ducati Justru Ditiru Pabrikan-Pabrikan Jepang'
- Jorge Lorenzo Sedih Gigi Dall'Igna Belum Pernah Juara di MotoGP
- Pegang Peran Krusial: Daftar Crew Chief Pendamping Para Rider di MotoGP 2022
- Jorge Lorenzo Resmi Diundang Valentino Rossi Balapan di La 100km dei Campioni
- Bantah Tuduhan Raul Fernandez, Aki Ajo: Wajar Kalau Dia Pikir Saya Tak Adil
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Match Point: Max Verstappen Bisa Kunci Gelar Formula 1 2021 di Arab Saudi Jika...
Otomotif 23 November 2021, 08:38 -
Klasemen Sementara Formula 1 2021 Usai Seri Qatar di Losail
Otomotif 21 November 2021, 22:43 -
Hasil Balap Formula 1 GP Qatar: Lewis Hamilton Menang, Fernando Alonso Kembali ke Podium
Otomotif 21 November 2021, 22:36 -
Hasil Kualifikasi Formula 1 GP Qatar: Lewis Hamilton Sabet Pole
Otomotif 20 November 2021, 22:10 -
Hasil FP3 Formula 1 GP Qatar: Valtteri Bottas Asapi Lewis Hamilton
Otomotif 20 November 2021, 19:16
LATEST UPDATE
-
Italia Ukir Rekor Buruk Usai Kalah dari Jerman
Piala Eropa 21 Maret 2025, 06:22 -
Italia Kesulitan Hadapi Bola Udara Jerman
Piala Eropa 21 Maret 2025, 06:04 -
Man of the Match Italia vs Jerman: Joshua Kimmich
Piala Eropa 21 Maret 2025, 06:01 -
Man of the Match Belanda vs Spanyol: Jeremie Frimpong
Piala Eropa 21 Maret 2025, 05:55 -
Calafiori Cedera, Italia dan Arsenal Dibayangi Kekhawatiran
Piala Eropa 21 Maret 2025, 05:52 -
Man of the Match Denmark vs Portugal: Diogo Costa
Piala Eropa 21 Maret 2025, 05:41 -
Man of the Match Kroasia vs Prancis: Ivan Perisic
Piala Eropa 21 Maret 2025, 05:32 -
Link Live Streaming Peru vs Bolivia - Kualifikasi Piala Dunia 2026
Amerika Latin 21 Maret 2025, 05:30
LATEST EDITORIAL
-
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39 -
5 Target Alternatif untuk Man Utd Setelah Gagal Rekrut Geovany Quenda
Editorial 19 Maret 2025, 12:40