Belum Menyerah, Rossi Targetkan Podium di Australia
Editor Bolanet | 16 Oktober 2013 20:00
- Pebalap Yamaha Factory Racing, Valentino Rossi berharap bisa meraih podium di MotoGP Australia akhir pekan ini, yakni hasil yang belum ia raih lagi sejak tahun 2010.
Rossi kembali harus puas finis keempat di Malaysia akhir pekan lalu, yakni di belakang duet Repsol Honda dan rekan setimnya sendiri, Jorge Lorenzo. Ia pun bertekad memperbaiki hasil tersebut.
Podium adalah target saya. Kenapa tidak? Saya harus terus mematok target sama. Pebalap Honda sangat cepat di Malaysia, namun saya hanya tiga detik di belakang Jorge. Jadi jika Honda mendapat masalah dan saya bisa menempel Jorge, saya bisa podium, ujarnya.
Selain itu, The Doctor juga berkomentar tentang peluang Marc Marquez yang digadang-gadang bisa mengunci gelar dunia di Sirkuit Phillip Island. Kini, Marquez sudah unggul 43 poin dari Lorenzo.
Marc unggul 43 poin dengan tiga seri tersisa, jadi ia bisa jadi juara dunia di Phillip Island. Namun Jorge tak akan menyerah. Lagipula Phillip Island sangat berbeda dengan lintasan lain, tutup Rossi. (mcn/kny)
Rossi kembali harus puas finis keempat di Malaysia akhir pekan lalu, yakni di belakang duet Repsol Honda dan rekan setimnya sendiri, Jorge Lorenzo. Ia pun bertekad memperbaiki hasil tersebut.
Podium adalah target saya. Kenapa tidak? Saya harus terus mematok target sama. Pebalap Honda sangat cepat di Malaysia, namun saya hanya tiga detik di belakang Jorge. Jadi jika Honda mendapat masalah dan saya bisa menempel Jorge, saya bisa podium, ujarnya.
Selain itu, The Doctor juga berkomentar tentang peluang Marc Marquez yang digadang-gadang bisa mengunci gelar dunia di Sirkuit Phillip Island. Kini, Marquez sudah unggul 43 poin dari Lorenzo.
Marc unggul 43 poin dengan tiga seri tersisa, jadi ia bisa jadi juara dunia di Phillip Island. Namun Jorge tak akan menyerah. Lagipula Phillip Island sangat berbeda dengan lintasan lain, tutup Rossi. (mcn/kny)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Marc Marquez Sabet Pole MotoGP Malaysia
Otomotif 12 Oktober 2013, 14:18 -
Pedrosa Lagi-Lagi Tercepat di Latihan Ketiga MotoGP Malaysia
Otomotif 12 Oktober 2013, 10:05 -
Rossi Puas Atas Hasil Latihan MotoGP Malaysia
Otomotif 11 Oktober 2013, 20:30 -
Tujuh Fakta Menarik Jelang MotoGP Malaysia
Otomotif 10 Oktober 2013, 21:00 -
Rossi Tertantang Tampil Kompetitif di MotoGP Malaysia
Otomotif 10 Oktober 2013, 13:00
LATEST UPDATE
-
Timnas Bahrain Sudah Tiba di Jakarta, Siap Tempur Hadapi Timnas Indonesia
Tim Nasional 22 Maret 2025, 06:27 -
Man of the Match Inggris vs Albania: Myles Lewis-Skelly
Piala Eropa 22 Maret 2025, 05:11 -
Hasil Inggris vs Albania: Skor 2-0
Piala Eropa 22 Maret 2025, 04:41
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39