Alonso: Silverstone Cocok Untuk Ferrari

Editor Bolanet | 5 Juli 2012 22:30
Alonso: Silverstone Cocok Untuk Ferrari
Fernando Alonso © AFP
- Setelah meraih kemenangan fantastis di Sirkuit Valencia Street, Spanyol dua pekan lalu, Fernando Alonso berharap mobilnya bisa tampil lebih baik Silverstone, Inggris.

Kini, pebalap Scuderia Ferrari itu memuncaki klasemen sementara dan memiliki keunggulan 20 poin dari pebalap Red Bull Racing, Mark Webber.

Silverstone seharusnya bisa lebih bersahabat dan cocok untuk mobil kami, ujar Alonso. DI tikungan cepat, performa mobil kami cukup baik. Jadi semoga saya dan Felipe Massa bisa tampil lebih baik akhir pekan ini.

Cuaca juga merupakan faktor penting di sana, apa saja bisa terjadi. Menurut prediksi, hujan akan turun sepanjang akhir pekan. Jadi kami harus bersiap menghadapinya, lanjutnya.

Sejauh ini Ferrari telah mengumpulkan total 122 poin pada klasemen sementara konstruktor Formula 1, dengan 111 poin di antaranya dihasilkan oleh Alonso. (gpu/kny)