Alexandra Asmasoebrata Targetkan Juara Asia Formula Renault
Editor Bolanet | 13 Juni 2012 20:15
Ada rasa penasaran dari Andra yang tahun 2011 hanya meraih runner-up AFR Asia Challenge, dan tahun ini ia menargetkan juara umum dengan merintis juara di seri pertama, kata Perwakilan Alexandra Motorsport, Aldino Asmasoebrata.
Menurut Aldino, pebalapnya sangat optimis bisa meraih podium pertama di seri pertama AFR yang akan digelar di sirkuit yang sudah dikenalnya itu. Tahun lalu Andra menorehkan hasil cukup bagus di Zhuhai Circuit dengan meraih gelar juara dalam beberapa seri.
Pebalap putri kelahiran Jakarta 24 tahun lalu itu sudah sangat mengenal sirkuit itu sejak 2004. Andra sudah membalap 14 kali di sirkuit yang memiliki panjang lintasan 4,3 kilometer itu.
Dengan kondisi sirkuit yang semakin dipahami dan dikenali, dipastikan akan mendukung perjuangan Andra tahun ini yang juga diikuti sejumlah talenta muda dari berbagai penjuru dunia, kata Aldino.
Mantan juara nasional gokart tahun 2005 dan 2008 itu, lebih fokus untuk menyiapkan diri menjelang balapan seri pertama yang digelar di Negeri Tirai Bambu itu.
Mahasiswi Fakultas Komunikasi di Universitas Paramadina Jakarta itu akan berduel dan adu cerdik dengan pebalap muda dari Finlandia, China, Hongkong, Macao, Singapura, Jepang, Rusia, Singapura, AS, Spanyol dan lainnya. Tahun lalu pebalap perempuan pertama yang berlaga di ajang internasional itu meraih 14 tropi di balapan itu.
Pada balapan seri pertama ini, Andra mendapatkan kesempatan mengemudikan kendaraan baru yang lebih memungkinkan untuk meningkatkan performa, kata Aldino.
Meski pada 2011 lalu Andra sudah berlaga di Formula Abart Asia yang memiliki level lebih tinggi dari AFR, tapi Andra menyimpan ambisi untuk bisa meraih podium juara umum di akhir musim.
Secara teknis sangat mendukung, mesinnya bagus, setupnya bisa lebih dikenali, lawannya kemungkinan besar masih sama dengan tahun lalu. Pengendalian kendaraanya jauh lebih bagus, tidak perlu adaptasi lagi, pungkas Aldino. (ant/kny)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
400 Peserta Pastikan Ikuti Jambore Jip Nasional
Otomotif 12 Juni 2012, 18:00 -
61 Pebalap Ikuti Kejurnas Motor Prix Biak
Otomotif 8 Juni 2012, 23:40 -
Alexandra Asmasoebrata Kembali Balapan di Zhuhai
Otomotif 7 Juni 2012, 22:30 -
Yoga Adi Pratama Dominasi Kejurnas Motoprix Surabaya
Otomotif 3 Juni 2012, 21:10 -
Pebalap PON Jawa Timur Ramaikan Kejurnas Motoprix
Otomotif 30 Mei 2012, 20:30
LATEST UPDATE
-
Cara Nonton Live Streaming Timnas Indonesia vs Bahrain dari HP Kamu!
Tim Nasional 25 Maret 2025, 18:01 -
Anak Pelatih Timnas Indonesia Masuk Radar Manchester United
Liga Inggris 25 Maret 2025, 17:51 -
Bersama Miliano Jonathans, Timnas Indonesia Bakal Punya Arjen Robben!
Tim Nasional 25 Maret 2025, 17:05 -
Depok, dari Sana Mengalir Darah Indonesia di Tubuh Miliano Jonathans
Tim Nasional 25 Maret 2025, 16:39 -
Bolivia vs Uruguay: Adu Strategi dan Ketahanan di Ketinggian El Alto
Amerika Latin 25 Maret 2025, 15:56 -
Pengakuan Patrick Kluivert Tentang Kabar Naturalisasi Miliano Jonathans
Tim Nasional 25 Maret 2025, 15:48
LATEST EDITORIAL
-
5 Pemain Terbaik Dunia 2015 Versi Yaya Toure
Editorial 25 Maret 2025, 12:29 -
5 Pemain yang Bisa Jadi Penerus Ronaldo di Timnas Portugal
Editorial 25 Maret 2025, 11:53 -
Di Mana Mereka Sekarang? 3 Pemain MU Paling Underrated Era Sir Alex Ferguson
Editorial 24 Maret 2025, 12:37 -
5 Eks Pemain Premier League yang Bisa Diboyong Arsenal
Editorial 24 Maret 2025, 12:10