Alex Marquez Jengkel Disebut 'Nebeng' Sang Kakak
Anindhya Danartikanya | 16 Juni 2017 13:00
Bola.net - - Pembalap Estrella Galicia 0,0 Marc VDS Moto2, Alex Marquez mengaku dirinya sudah kebal selalu dibanding-bandingkan dengan sang kakak, Marc Marquez yang merupakan lima kali juara dunia. Hal ini ia sampaikan dalam wawancaranya bersama Marca.
Marquez naik ke Moto2 bersama Marc VDS pada 2015 dengan kontrak berdurasi dua tahun. Dalam dua musim pertamanya, Marquez gagal menunjukkan prestasi yang baik. Marc VDS pun disebut-sebut memperpanjang kontrak Marquez tahun ini hanya karena ia merupakan adik dari Marc Marquez.
Saya memang sempat jengkel mendengar kabar ini. Tapi saya percaya pada potensi saya sendiri. Saya berkata, 'lihat saja nanti!' Meski begitu hal ini selalu jadi topik panas, ujar Marquez yang merupakan juara dunia Moto3 2014.
Marquez pun mulai mampu membungkam mulut para haters, dengan mengoleksi tiga podium dalam tujuh seri pertama, yang dua di antaranya merupakan kemenangan. Kini saya sudah lebih baik, dan orang tetap mengkritik saya. Saya tak peduli. Akan selalu ada orang yang menerima saya dan ada yang tidak, tuturnya.
Berkat performanya yang gemilang awal tahun ini, Marquez pun digosipkan akan naik ke MotoGP tahun depan dengan Marc VDS, dengan atau tanpa gelar. Kemungkinan itu ada, tapi saya tak tahu detailnya. Saya rasa, bahkan jika saya juara pun, 80% kemungkinan saya akan tetap di Moto2 dan 20% akan naik ke MotoGP, pungkas Marquez.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Rossi Sebut Morbidelli Bakal Bikin MotoGP 'Kacau'
Otomotif 15 Juni 2017, 15:15 -
Joan Mir ke Moto2, Tanda Morbidelli Pasti ke MotoGP?
Otomotif 12 Juni 2017, 16:00 -
Klasemen Sementara Moto2 2017 Usai Seri Catalunya
Otomotif 11 Juni 2017, 18:45 -
Alex Marquez Rebut Kemenangan di Moto2 Catalunya
Otomotif 11 Juni 2017, 18:33 -
MotoGP Catalunya Resmi Kembali Pakai Layout Formula 1
Otomotif 10 Juni 2017, 10:05
LATEST UPDATE
-
3 Bek Tengah Timnas Indonesia Kurang Padu, Ada Kendala Apa Kah?
Tim Nasional 21 Maret 2025, 12:15 -
Jadwal Siaran Langsung Formula 1 China 2025 di Vidio, 21-23 Maret 2025
Otomotif 21 Maret 2025, 12:09 -
Link Live Streaming Formula 1 2025, Jangan Lupa Dukung Pembalap Jagoanmu!
Otomotif 21 Maret 2025, 12:09 -
Otomotif 21 Maret 2025, 12:09
-
Alasan Sebenarnya Arsenal Jual Thierry Henry ke Barcelona
Liga Inggris 21 Maret 2025, 11:08
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39