Alex Marquez Dilarang Tinggal di Rumah Marc Marquez Jika Juarai MotoGP
Anindhya Danartikanya | 7 April 2020 12:35
Bola.net - Pebalap anyar Repsol Honda MotoGP, Alex Marquez, baru-baru ini melakukan sesi Instagram Live, yakni pada Minggu (5/4/2020) lalu. Meladeni ratusan pertanyaan penggemar, Alex pun kerap ditanyai soal fakta dirinya akan bertandem dengan kakaknya sendiri, Marc Marquez.
Marquez Bersaudara memiliki banyak rekor di arena Grand Prix. Selain jadi kakak beradik pertama yang meraih gelar dunia pada tahun yang sama (2014 dan 2019), mereka juga jadi kakak beradik pertama yang membela tim yang sama di MotoGP. Tak hanya itu, mereka juga sukses mengawinkan 10 gelar dunia.
Situasi ini tentu tak biasa bagi banyak penggemar MotoGP, dan Alex juga diperkirakan akan mendapat beban besar karena kakaknya merupakan delapan kali juara dunia. Meski begitu, Alex mengaku santai saja, dan menyebut Marc akan seperti rival biasa seperti rider lain.
Ternyata Sudah Pernah Balapan Bareng
"Pada akhirnya ia akan jadi rival seperti pebalap lainnya. Kami berdua akan tampil maksimal dan setiap pebalap punya ketertarikan sendiri. Rasanya memang spesial, tapi di trek Anda harus mencari hasil terbaik secara individual," ungkapnya seperti yang dikutip Marca.
Uniknya, ini bukan pertama kalinya Alex dan Marquez turun dalam ajang balap yang sama. "Kami sudah pernah balapan bareng, yakni di Kejuaraan Motocross Catalunya. Tapi waktu itu hanya satu balapan, kami masih sangat kecil," kisah El Pistolas.
Selain bertandem dengan kakaknya sendiri, Alex juga sangat menyadari bahwa dirinya membela tim paling prestisius di Grand Prix. Meski begitu, ia tak mau gegabah dan buru-buru ingin meraih hasil terbaik, melainkan ingin belajar secara bertahap mengendalikan motor MotoGP.
Dilarang Serumah Jika Juarai MotoGP
"Saya ingin melakukannya secara bertahap. Memulai musim dengan level terbaik dan tampil konsisten. Mungkin tahun ini jumlah balapannya bakal sedikit, tapi saya harus tetap siap. Sebagai debutan, tak baik jika berleha-leha. Target saya hanya dapat posisi sebaik mungkin," ujarnya.
Seorang penggemar pun bertanya apakah mereka bakal tetap tinggal serumah jika Alex sukses menjuarai MotoGP suatu saat nanti. "Marc, bagaimana menurutmu?" tanya Alex pada kakaknya. "Wah, dia bilang tidak," lanjutnya.
Saat ini, Alex dan Marc memang tinggal bersama di Cervera, Spanyol. Dalam masa karantina mandiri akibat pandemi virus corona (Covid-19) ini, keduanya pun ditemani sang ibu, Roser Alenta, dan sang ayah, Julia Marquez.
Video: Marc Marquez Dikalahkan Sang Adik di MotoGP Virtual Race
Baca Juga:
- Casey Stoner, Rival Terkuat di Sepanjang Karier Valentino Rossi
- Akibat Covid-19, Pemerintah Tekad Tunda MotoGP Catalunya
- Potret Cantik Barbara Palvin, Model yang Dikabarkan Dekat dengan Lewis Hamilton
- Kisah Galang Hendra Pratama Menuju WorldSSP, Sempat 'Main' di Akademi Valentino Rossi
- Petronas: Naungi Rossi-Lorenzo? Misi Kami Kembangkan Rider Muda
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Bodyguard Marc Marquez Sembuh dari Infeksi Virus Corona
Otomotif 6 April 2020, 15:07 -
'Gara-Gara Covid-19, Marc Marquez Merana Tak Bisa Latihan Motocross'
Otomotif 6 April 2020, 13:55 -
Putus, Mantan Pacar Marc Marquez Minta Fans Tak Berkomentar Negatif
Bolatainment 3 April 2020, 12:27 -
Ducati: Marc Marquez Bertahan di Honda Karena Dibayar Tinggi
Otomotif 3 April 2020, 11:05
LATEST UPDATE
-
Klasemen Putaran ke-3 Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia
Tim Nasional 20 Maret 2025, 13:18 -
Hasil dan Klasemen Putaran ke-3 Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia
Piala Dunia 20 Maret 2025, 13:16 -
Frenkie de Jong Buka Suara: Jangan Bandingkan Lamine Yamal dengan Messi
Liga Spanyol 20 Maret 2025, 13:15 -
Nonton Australia vs Timnas Indonesia, Live Streaming di RCTI dan GTV
Tim Nasional 20 Maret 2025, 13:01 -
Paraguay Menyulam Asa, Chile Merajut Luka
Amerika Latin 20 Maret 2025, 12:49
LATEST EDITORIAL
-
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39 -
5 Target Alternatif untuk Man Utd Setelah Gagal Rekrut Geovany Quenda
Editorial 19 Maret 2025, 12:40