Alex Marquez: Bagnaia-Quartararo Lawan Terberat di MotoGP Virtual Race
Anindhya Danartikanya | 11 April 2020 08:35
Bola.net - Pebalap Repsol Honda, Alex Marquez, siap menghadapi seri kedua MotoGP Virtual Race 2020 yang bakal digelar menggunakan Sirkuit Red Bull Ring, Austria, pada Minggu (12/4/2020). Ia pun mengaku bertekad kembali meraih kemenangan.
Marquez memang merupakan pemenang dari seri perdana MotoGP Virtual Race pada Minggu (29/3/2020) lalu, di mana ia start dari posisi kelima namun berhasil menang dalam balapan yng menggunakan Sirkuit Mugello, Italia tersebut.
"Bakal menyenangkan bisa menyajikan pertunjukan seru lagi, tapi saya rasa para rider lain telah berlatih lebih keras! Saya telah terus-terusan berlatih di Red Bull Ring, treknya cukup berbeda dengan Mugello, ada banyak titik pengereman yang agresif," ujarnya dalam rilis resmi tim.
Penasaran Performa Pebalap Lain
Juara dunia Moto3 2014 dan Moto2 2019 ini pun mengaku dirinya penasaran atas level permainan rider lain, namun meyakini bahwa Francesco Bagnaia, yang finis kedua di seri perdana bakal kembali kuat, begitu juga Fabio Quartararo yang kala itu finis keempat.
"Di Mugello kita lihat ada banyak orang tampil mencapai limit, jadi saya rasa Tikungan 1 bakal sangat menyenangkan. Juga bakal menarik melihat peningkatan semua rider, tapi saya rasa Pecco dan Fabio akan jadi tantangan besar," ungkapnya.
Jadwal Balap dan Cara Menonton
Seri kedua MotoGP Virtual Race akan digelar pada pukul 20.00 WIB pada Minggu (12/4/2020), dimulai dengan sesi kualifikasi yang berdurasi lima menit. Setelahnya, para pebalap akan menjalani balapan dengan durasi 10 lap.
Menurut MotoGP.com, seri kedua MotoGP Virtual Race bisa disaksikan secara langsung di beberapa stasiun TV di dunia yang terpilih, dan penggemar MotoGP di Indonesia bisa menyaksikannya lewat Trans TV dan Fox Sports Asia.
Tak hanya itu, balapan virtual ini juga bisa Anda saksikan secara langsung lewat Instagram, Twitter, Facebook, dan bahkan kanal YouTube resmi MotoGP dan MotoGP eSport dengan cara mengklik tautan berikut yang satu ini.
Video: Marc Marquez Dikalahkan Sang Adik di MotoGP Virtual Race
Baca Juga:
- Dorna: Pembatalan MotoGP-WorldSBK 2020 Akan Jadi Opsi Terakhir
- MotoE Vakum, Domi Aegerter Bantu Panti Jompo Selama Pandemi Virus Corona
- Galeri: Kilas Balik 8 Corak 'Sekali Pakai' Terunik di MotoGP
- Kini Bimbing Baldassarri, Dovizioso Tekad Bikin Akademi Seperti Rossi
- Dovizioso: Lanjut atau Pensiun, Tergantung Hasil Balap dan Virus Corona
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Alex Marquez Dilarang Tinggal di Rumah Marc Marquez Jika Juarai MotoGP
Otomotif 7 April 2020, 12:35 -
Bodyguard Marc Marquez Sembuh dari Infeksi Virus Corona
Otomotif 6 April 2020, 15:07 -
Marc dan Alex Marquez Sumbang Alat Medis untuk Pasien Covid-19
Otomotif 2 April 2020, 11:57 -
Keren, Gamer Indonesia Ini Bantu Alex Marquez Juara MotoGP Virtual Race
Bolatainment 1 April 2020, 14:30 -
'Jadi Tandem, Marc dan Alex Marquez Pasti Bakal Sulit Akur'
Otomotif 1 April 2020, 13:10
LATEST UPDATE
-
Menpora dan Ratu Tisha Jadi Pembicara di Forum PBB, Ini yang Dibahas
Olahraga Lain-Lain 21 Maret 2025, 03:55 -
Link Live Streaming Paraguay vs Chile - Kualifikasi Piala Dunia 2026
Amerika Latin 21 Maret 2025, 03:00 -
Kontrak di Real Madrid Kian Menipis, Antonio Rudiger Cuek!
Liga Spanyol 21 Maret 2025, 01:47 -
Link Live Streaming Kroasia vs Prancis - Perempat Final UEFA Nations League
Piala Eropa 21 Maret 2025, 01:42 -
Link Live Streaming Denmark vs Portugal - Perempat Final UEFA Nations League
Piala Eropa 21 Maret 2025, 01:35 -
Link Live Streaming Italia vs Jerman - Perempat Final UEFA Nations League
Piala Eropa 21 Maret 2025, 01:25 -
Banding Ditolak, Laga Barcelona vs Osasuna Tetap Digelar Pekan Depan
Liga Spanyol 21 Maret 2025, 01:18
LATEST EDITORIAL
-
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39 -
5 Target Alternatif untuk Man Utd Setelah Gagal Rekrut Geovany Quenda
Editorial 19 Maret 2025, 12:40