Agostini Tak Habis Pikir Keluhan Lorenzo Soal Rossi
Editor Bolanet | 15 September 2016 12:00
Lorenzo menyampaikan opininya ini dalam sesi jumpa pers usai balap, dan langsung disanggah oleh Rossi yang membela diri. Hal ini pun menimbulkan perdebatan di antara keduanya, di mana Lorenzo kecewa The Doctor menginterupsi pernyataannya.
Dalam wawancaranya dengan La Gazzetta dello Sport, Agostini pun memberikan pembelaan kepada Rossi, yang menganggap manuver The Doctor tak lebih agresif ketimbang aksi saling salip yang ia lakukan bersama Marc Marquez di MotoGP Inggris dua pekan lalu.
Saya tak mengerti keluhan Jorge. Di Misano, Anda memang harus tampil seperti itu. Anda tak bisa meraih keuntungan begitu saja. Memangnya dia tidak lihat apa yang terjadi di Silverstone? Jika Jorge mengeluhkan manuver macam ini, berarti ia tak akan pernah bisa melakukan lebih dari itu, ujarnya.
Pria yang menjadi ikon Yamaha dan MV Agusta ini bahkan meyakini Lorenzo hanya gugup karena finis ketiga, di belakang Rossi dan Dani Pedrosa. Jorge mungkin gugup karena kalah, mungkin juga karena teriakan penonton saat di podium. Orang yang mengerti motor, tak bisa membenarkan pernyataannya, tutup Agostini. [initial]
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Rossi Jelaskan Alasan Interupsi Pernyataan Lorenzo
Otomotif 14 September 2016, 15:15 -
Race Direction: Manuver Rossi ke Lorenzo Normal
Otomotif 14 September 2016, 14:15 -
Marquez: Tak Masalah Sedikit Dikejar Rossi
Otomotif 14 September 2016, 12:15 -
Rossi: Kalahkan Marquez Selalu Menyenangkan
Otomotif 13 September 2016, 16:45 -
Rossi: Menang di Misano Lebih Penting dari Tempat Lain
Otomotif 13 September 2016, 13:45
LATEST UPDATE
-
Pemerintah Inggris Resmi Dukung Rencana MU Bangun Stadion Baru
Liga Inggris 20 Maret 2025, 23:49 -
MU Ingin Boyong Gelandang Timnas Jerman Jebolan Man City
Liga Inggris 20 Maret 2025, 23:40 -
Hasil Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia: Korea Selatan Gagal Menang Lawan Oman
Asia 20 Maret 2025, 22:49
LATEST EDITORIAL
-
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39 -
5 Target Alternatif untuk Man Utd Setelah Gagal Rekrut Geovany Quenda
Editorial 19 Maret 2025, 12:40