Video: Ribuan Suporter Koln Kuasai Jalanan Kota London
Dimas Ardi Prasetya | 15 September 2017 17:15
Bola.net - - Ribuan suporter FC Koln berjalan menuju stadion dan memadati jalanan di kota London sembari kompak bernyanyi diiringi tabuhan drum.
Koln harus bertandang ke markas di Emirates Stadium di matchday 1 Liga Europa grup H, Jumat dini hari WIB. Pertandingan tersebut sempat ditunda selama satu jam karena ada masalah meyangkut keselamatan para suporter yang akan masuk stadion tersebut.
Masalah itu sendiri ternyata tak lepas dari membeludaknya suporter Koln di markas The Gunners. Pihak panitia penyelenggara pertandingan sendiri sebenarnya mengalokasikan 3000 tiket saja untuk para fans tamu. Namun yang hadir ternyata diperkirakan mencapai 20 ribu suporter!
Nah, jelang pertandingan tersebut para suporter itu terlihat memadati salah satu jalan di sudut kota London. Mereka berjalan beramai-ramai sembari bernyanyi saat akan menuju stadion. Rasanya mereka terlihat seperti tengah melakukan pawai.
Simak videonya berikut ini:
Para fans itu memang cukup tertib. Akan tetapi, ada sebagian oknum yang dilaporkan melakukan tindakan-tindakan tidak terpuji.
Menurut cuitan dari salah satu suporter The Gunners yakni Robert Preston, yang kebetulan juga merupakan seorang jurnalis dari ITV, sebagian para suporter tersebut terlihat melakuka salam Nazi. Ada pula oknum-oknum yang buang air kecil sembarangan.
Kekacauan di Arsenal.
Fans Cologne ini sungguh memalukan. Melakukan salam Nazi. Buang air kecil di ambang pintu. Solidaritas sesama orang Eropa saya sedang diuji.
Pertandingan tersebut kemudian berakhir dengan kemenangan 3-1 bagi Arsenal. Gol-gol The Gunners dicetak oleh Sead Kolasinac, Alexis Sanchez dan Hector Bellerin.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Lampard Sebut Lukaku Mengingatkannya Pada Henry
Liga Champions 14 September 2017, 21:45 -
Lehmann Ingin Runtuhkan Arsenal di Kandang Sendiri
Liga Inggris 14 September 2017, 16:00 -
Bellerin Ibaratkan Peluang Juara Arsenal Seperti Chelsea
Liga Inggris 14 September 2017, 15:30 -
Nego Kontra Ozil Alot, Ini Penjelasan Wenger
Liga Inggris 14 September 2017, 15:00 -
Wilshere Masuk Radar Crystal Palace
Liga Inggris 14 September 2017, 14:27
LATEST UPDATE
-
Alasan Thomas Tuchel Tak Panggil Maguire: Cedera dan Masalah Ritme
Piala Dunia 26 Maret 2025, 09:15 -
Allegri Tutup Pintu ke Milan, Juventus Bajak Conte dari Napoli?
Liga Italia 26 Maret 2025, 08:56 -
Link Live Streaming Pertandingan Daejeon Red Sparks di Korean V-League 2024/2025
Voli 26 Maret 2025, 08:47 -
Bertahan di Barcelona, Negosiasi Kontrak Frenkie de Jong Dimulai
Liga Spanyol 26 Maret 2025, 08:45 -
Jadwal Lengkap Babak Final Four PLN Mobile Proliga 2025, 17 April-4 Mei 2025
Voli 26 Maret 2025, 08:44 -
Daftar Tim Voli yang Lolos ke Babak Final Four PLN Mobile Proliga 2025
Voli 26 Maret 2025, 08:44 -
Jadwal Lengkap PLN Mobile Proliga 2025 Hari Ini
Voli 26 Maret 2025, 08:44 -
Link Live Streaming PLN Mobile Proliga 2025 di MOJI dan Vidio
Voli 26 Maret 2025, 08:44 -
Jadwal Lengkap PLN Mobile Proliga 2025, 3 Januari-11 Mei 2025
Voli 26 Maret 2025, 08:44 -
Jadwal Siaran Langsung WorldSBK Portugal 2025 di Vidio, 28-30 Maret 2025
Otomotif 26 Maret 2025, 08:42 -
Jadwal Siaran Langsung MotoGP Austin 2025 di Vidio, 28-31 Maret 2025
Otomotif 26 Maret 2025, 08:42 -
Link Live Streaming MotoGP 2025, Jangan Lupa Dukung Rider Jagoanmu!
Otomotif 26 Maret 2025, 08:42 -
Link Live Streaming WorldSBK 2025, Jangan Lupa Dukung Pembalap Favoritmu!
Otomotif 26 Maret 2025, 08:42
LATEST EDITORIAL
-
5 Pemain Terbaik Dunia 2015 Versi Yaya Toure
Editorial 25 Maret 2025, 12:29 -
5 Pemain yang Bisa Jadi Penerus Ronaldo di Timnas Portugal
Editorial 25 Maret 2025, 11:53 -
Di Mana Mereka Sekarang? 3 Pemain MU Paling Underrated Era Sir Alex Ferguson
Editorial 24 Maret 2025, 12:37 -
5 Eks Pemain Premier League yang Bisa Diboyong Arsenal
Editorial 24 Maret 2025, 12:10