Video: Penalti Super Konyol dari Liga Austria

Editor Bolanet | 14 Agustus 2012 12:21
Video: Penalti Super Konyol dari Liga Austria
Jonathan Soriano gagal cetak penalti di Liga Austria. (c) AFP
- Butuh mental baja dan kepala dingin untuk menjadi algojo penalti. Namun kedua hal itu tampaknya tak dimiliki penyerang Red Bull Salzburg, Jonathan Soriano.

Saat timnya tertinggal 0-2 dari Rapid Vienna, penyerang asal Spanyol itu mendapatkan kesempatan untuk memperkecil ketinggalan dari titik putih.

Namun tendangan eksekusi mantan pemain Barcelona B itu malah melayang tinggi ke udara. Mungkin ia berusaha melakukan tendangan ala Panenka, namun gagal dalam eksekusi akhirnya. Dan kegagalan itu harus dibayar mahal karena Red Bull tak mampu bangkit dari ketinggalan.

Berikut adalah cuplikan video penalti konyol tersebut.

   (sun/row)

TAG TERKAIT

BERITA TERKAIT