Video: Lolos ke Final Piala Asia U-23, Vietnam Menggila
Heri | 24 Januari 2018 10:01
Bola.net - - Prestasi membanggakan berhasil diukir oleh timnas Vietnam U-23. Mereka sukses mencatatkan diri sebagai tim pertama dari ASEAN yang sanggup lolos ke final Piala Asia U-23.
Vietnam sendiri memulai perjalanan mereka sebagai tim yang masuk ke pot 4 (terbawah). Mereka kemudian tergabung ke Grup D bersama Korea Selatan, Australia, dan Suriah. Di awal turnamen, target realistis Vietnam cuma ingin mendapatkan 1 poin dari fase grup. Tapi mereka bisa meraih empat poin dan berada di peringkat kedua grup dan lolos ke babak perempat final.
Di delapan besar, Vietnam sukses mengalahkan Irak via adu penalti. Lalu di semifinal yang dilangsungkan di Changzou, Vietnam sanggup menyingkirkan Qatar, juga dengan adu penalti.
Dengan ekspektasi yang cukup rendah, wajar jika setiap kemenangan dirayakan dengan gegap gempita oleh publik Vietnam. Namun perayaan besar-besaran baru dimulai setelah Vietnam mengalahkan irak di perempat final. Perayaan yang semakin besar muncul di jalanan di seluruh Vietnam setelah lolos ke final dengan mengalahkan Qatar.
Semua perayaan itu muncul spontan dan serentak di setiap daerah. Seperti layaknya tim Asia Tenggara lainnya, publik Vietnam memang juga sangat fanatik dalam mendukung timnas mereka. Konvoi dan iring-iringan kendaraan muncul di berbagai kota dan berlangsung sampai dini hari. Berikut videonya:
Di partai final, Vietnam akan berhadapan dengan Uzbekistan. Sebelumnya, Uzbekistan sukses menyingkirkan Korea Selatan dengan skor 4-1 setelah melalui babak tambahan.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Ryan Giggs Jadi Direktur Sepakbola di Vietnam
Asia 14 November 2017, 02:42 -
'Vietnam Memang Lebih Bagus Ketimbang Garuda Nusantara'
Tim Nasional 12 September 2017, 01:21 -
Highlights Sea Games 2017: Vietnam 0-0 Indonesia
Open Play 23 Agustus 2017, 00:09 -
Menghitung Peluang Indonesia, Runner-up dan Jumpa Malaysia
Tim Nasional 22 Agustus 2017, 22:59 -
Tampil Heroik, Sepuluh Pemain Indonesia Tahan Imbang Vietnam
Tim Nasional 22 Agustus 2017, 21:49
LATEST UPDATE
-
Belajar dari Kekalahan, Ini Solusi Pertahanan Timnas Indonesia vs Bahrain
Tim Nasional 22 Maret 2025, 22:19 -
3 Pemain Bahrain yang Bisa Jadi Mimpi Buruk Timnas Indonesia
Tim Nasional 22 Maret 2025, 22:06 -
Pujian Setinggi Langit Bos Inggris untuk Myles Lewis-Skelly
Piala Dunia 22 Maret 2025, 21:16 -
Cedera Tidak Parah, Alisson Becker Siap Perkuat Liverpool Setelah Jeda
Liga Inggris 22 Maret 2025, 21:00 -
Diincar MU, Striker Eintracht Frankfurt Itu Siap Pindah Klub
Liga Inggris 22 Maret 2025, 20:28 -
Lupakan Australia, Timnas Indonesia Fokus Hadapi Bahrain
Tim Nasional 22 Maret 2025, 19:57
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39