Video Aksi Berkelas Conte Usai Lawan Middlesbrough
Afdholud Dzikry | 9 Mei 2017 14:06
Bola.net - - Selain dikenal sebagai sosok pelatih yang meledak-ledak di pinggir lapangan saat mendampingi timnya, Antonio Conte juga dikenal sebagai sosok pelatih dengan respek tinggi kepada lawan. Dan itu kembali terlihat saat Chelsea mengalahkan Middlesbrough Selasa (9/5) awal pekan ini.
Bermain di Stamford Bridge, The Blues sukses meraih kemenangan telak tiga gol tanpa balas. Kemenangan ini membuat mereka semakin dekat dengan gelar juara setelah unggul tujuh poin dari Tottenham yang ada di posisi kedua. Dengan satu kemenangan lagi, Eden Hazard dkk akan mengunci gelar.
Bila pemain The Blues bersorak atas kemenangan itu, sebaliknya bagi Middlesbrough kekalahan ini memastikan mereka terdegradasi ke Championship musim depan. Meskipun masih punya dua pertandingan tersisa, poin The Boro tak cukup membawa mereka lepas dari jeratan degradasi.
Nah, yang menarik seusai pertandingan tersebut adalah bagaimana Antonio Conte menunjukkan sikap berkelasnya. Pelatih asal Italia itu memang merayakan kemenangan timnya usai laga, namun dia juga ikut bersimpati kepada The Boro dengan datang menyalami Calum Chambers dkk dan menghibur mereka.
Bukan itu saja, Conte juga memberikan tepuk tangan kepada fans The Boro yang memenuhi tribun.
Hanya di Inggris anda bisa melihat dukungan ini. Saya tak melihat itu sebelumnya. Ini luar biasa untuk melihat sebuah tim dengan semua kekuatan mereka berjuang. Mereka terdegradasi dan suporter mereka bertahan di sana, ujarnya saat ditanya tentang sikapnya itu.
Ini harus menjadi contoh untuk negara lain. Untuk alasan ini, saya merasa dalam lubuk hati saya, saya harus pergi dan bertepuk tangan mendukung The Boro, tandasnya.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Milan Akui Minati Kessie dan Fabregas
Liga Italia 8 Mei 2017, 20:24 -
Bos Middlesbrough: Conte Seorang Pemenang
Liga Inggris 8 Mei 2017, 15:30 -
Pires: Morata Bisa Raih Sukses di Premier League
Liga Inggris 8 Mei 2017, 15:20 -
Conte Puji Keputusan Mourinho Turunkan Tim Lemah
Liga Inggris 8 Mei 2017, 14:40 -
Hoddle: Lepas Hazard, Chelsea Harus Minta Isco
Liga Inggris 8 Mei 2017, 13:20
LATEST UPDATE
-
Timnas Bahrain Sudah Tiba di Jakarta, Siap Tempur Hadapi Timnas Indonesia
Tim Nasional 22 Maret 2025, 06:27 -
Man of the Match Inggris vs Albania: Myles Lewis-Skelly
Piala Eropa 22 Maret 2025, 05:11 -
Hasil Inggris vs Albania: Skor 2-0
Piala Eropa 22 Maret 2025, 04:41
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39