Tiupan Dahsyat Hulk Bikin Rekan Setim Jadi Bahan Olokan

Editor Bolanet | 28 Juli 2015 11:11
Tiupan Dahsyat Hulk Bikin Rekan Setim Jadi Bahan Olokan
Aksi tiup lilin Hulk (c) YouTube
- kembali beraksi. Ya, bomber Zenit St Petersburg tersebut kembali menjadi bintang utama dalam serial video yang dibuat khusus untuk memamerkan kekuatannya.

Terbaru, Hulk rupanya mendapat kejutan istimewa di hari ulang tahunnya dengan dihadiahi sebuah kue tart oleh para rekan setimnya.

Layaknya ulang tahun biasanya, Hulk pun mendapat kesempatan untuk meniup lilin. Celakanya, tiupan Hulk rupanya membuat kue terseret angin dan akhirnya mendarat di wajah seorang rekan setimnya! Para pemain lain, termasuk Andrei Arshavin pun tertawa terbahak-bahak melihat hal ini.

Berikut video selengkapnya.



Hmm, ada-ada saja ya, Bolaneters. [initial]

 (yt/pra)