Siapa itu Ilaix Moriba? Eks Barcelona yang Bisa Jadi Ancaman Timnas Indonesia U-23
Anindhya Danartikanya | 8 Mei 2024 14:02
Bola.net -
Lahir di Conakry, Guinea, pada 19 Januari 2003, Ilaix Moriba menghabiskan masa mudanya di Spanyol dengan bergabung bersama Akadami Barcelona, La Masia, pada 2010.
Sekitar sepuluh tahun menimba ilmu di La Masia, Ilaix Moriba dipromosikan ke tim senior Barcelona pada 2020. Dia bermain 18 kali dengan perolehan satu gol dan tiga assist di La Liga hingga Liga Champions 2020/2021.
Transfermarkt mencatat, dari 18 kali aksinya di Barcelona pada saat itu, Ilaix Moriba 16 kali bertanding bareng Lionel Messi, Antoine Griezmann, hingga Jordi Alba.
Namun, Barcelona memilih untuk menjualnya ke RB Leizpig pada musim panas 2021 setelah tergoda dengan tawaran 16 juta euro atau setara dengan Rp275 miliar untuk pemain yang ketika itu masih berusia 18 tahun.
Tiga tahun di RB Leipzig, bakat Ilaix Moriba malah terpendam. Dia baru tampil enam kali. Malah sejak dua setengah musim terakhir, ia selalu dipinjamkan ke klub lain.
RB Leipzig menyekolahkannya ke Valencia pada Januari 2021-Juni 2023 dan ke Getafe mulai Januari 2024.
Bersama Getafe di La Liga 2023/2024, Ilaix Moriba selalu dimainkan dalam sebelas pertandingan terakhir meski tidak melulu menjadi starter. Dia merangkum dua assist dan tiga kartu kuning dalam 533 menit.
Tentunya, dengan jam terbang di Eropa dan pernah bermain untuk Barcelona, Ilaix Moriba bisa menjadi salah satu ancaman untuk Timnas Indonesia U-23.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Bangganya Saddil Ramdani dan Doa untuk Timnas Indonesia U-23
Tim Nasional 7 Mei 2024, 14:09
LATEST UPDATE
-
Link Live Streaming Peru vs Bolivia - Kualifikasi Piala Dunia 2026
Amerika Latin 21 Maret 2025, 05:30 -
James Rodriguez: Saya Lebih Baik dari Zidane, Modric, Kroos, dan Xavi
Liga Spanyol 21 Maret 2025, 05:24 -
Hasil Italia vs Jerman: Skor 1-2
Piala Eropa 21 Maret 2025, 05:12 -
Hasil Belanda vs Spanyol: Skor 2-2
Piala Eropa 21 Maret 2025, 05:03 -
Hasil Denmark vs Portugal: Skor 1-0
Piala Eropa 21 Maret 2025, 04:55 -
Hasil Kroasia vs Prancis: Skor 2-0
Piala Eropa 21 Maret 2025, 04:48 -
Menpora dan Ratu Tisha Jadi Pembicara di Forum PBB, Ini yang Dibahas
Olahraga Lain-Lain 21 Maret 2025, 03:55
LATEST EDITORIAL
-
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39 -
5 Target Alternatif untuk Man Utd Setelah Gagal Rekrut Geovany Quenda
Editorial 19 Maret 2025, 12:40