Romelu Lukaku Masih Melempem, Pelatih Chelsea Bingung Harus Bagaimana
Anindhya Danartikanya | 22 Februari 2022 13:54
Bola.net -
Romelu Lukaku baru mencetak 10 gol dari 28 pertandingan yang ia lakoni di semua kompetisi. Striker Chelsea itu juga tercatat hanya melakukan 7 sentuhan bola ketika menghadapi Crystal Palace dalam laga pekan ke-26 Premier League 2021/2022, Sabtu (19/2/2022) malam hari WIB.
Lukaku merupakan pemain yang dibeli Chelsea dengan harga 113 juta euro atau kini setara dengan 1,8 triliun rupiah. Penyerang asal Belgia itu dibeli dari klub Liga Italia (Serie A), Inter Milan, pada bursa transfer musim panas 2021.
Menurut Thomas Tuchel, seorang striker bisa saja dalam situasi yang sulit seperti yang dialami pemainnya, Romelu Lukaku. Pelatih asal Jerman itu melihat sekarang ini bukan saat yang tepat untuk membuat lelucon atau menertawakan Lukaku. Ia membela sang pemain.
"Ini bukan sesuatu yang kami inginkan, dan juga Romelu mau. Ini juga bukan saatnya menertawakan dan membuat lelucon soal dirinya. Ia tentu sedang dalam sorotan dan kami akan melindunginya karena ia pemain kami," ujar Tuchel seperti dilansir AP.
Thomas Tuchel juga mengungkapkan dirinya tidak tahu harus berbuat apa dengan Romelu Lukaku, yang dianggap tidak terlibat banyak dalam laga kontra Palace di Liga Inggris. Pernyataan lengkap sang pelatih bisa para pembaca simak dalam tayangan cuplikan sesi konferensi pers jelang laga Chelsea melawan Lille di Liga Champions di atas.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Jota dan Firmino Absen Lawan Leeds, Bagaimana Saat Lawan Chelsea?
Liga Inggris 22 Februari 2022, 23:34 -
Jadwal dan Live Streaming Chelsea vs LOSC Lille di Vidio Hari Ini
Liga Champions 22 Februari 2022, 22:02 -
Eks Chelsea Ini Jelaskan Apa Alasan Hazard tak Bisa Samai Level Messi dan Ronaldo
Liga Spanyol 22 Februari 2022, 20:58 -
Bukan Ronaldo, Henry, atau Suarez, Ini Lawan Tersulit yang Pernah Dihadapi John Terry
Liga Inggris 22 Februari 2022, 19:46
LATEST UPDATE
-
Perkiraan Susunan Pemain Juventus Andai Jadi Dilatih Roberto Mancini
Liga Italia 23 Maret 2025, 06:30 -
Marcus Rashford Harus Kembali ke Manchester United
Liga Inggris 23 Maret 2025, 06:02 -
Phil Foden di Bawah Tekanan: Kesulitan di Klub, Main Buruk di Timnas Inggris
Piala Dunia 23 Maret 2025, 06:00 -
Sebut Inggris Bermain karena Takut Gagal, Thomas Tuchel Dituding Naif!
Piala Eropa 23 Maret 2025, 05:45 -
Franck Ribery Masih Merasa Ballon d'Or 2013 Miliknya
Liga Champions 23 Maret 2025, 05:32 -
Arsenal Bersiap Jual Tujuh Pemain untuk Perkuat Tim di Musim Depan
Liga Inggris 23 Maret 2025, 05:15 -
Cristiano Ronaldo Tak Masalah Rasmus Hojlund Tiru Selebrasinya
Piala Eropa 23 Maret 2025, 05:02
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39