Mural Lionel Messi di Jalanan Barcelona

Gia Yuda Pradana | 22 Juni 2017 09:53
Mural Lionel Messi di Jalanan Barcelona
Mural Lionel Messi karya Adria Bosch (c) FC Barcelona

Bola.net - - Sebuah mural Lionel Messi muncul di jalanan kota Barcelona. Mural ini didedikasikan oleh seniman grafiti Adria Bosch untuk sang nomor 10 .

Dikenal pula dengan nama alias AXE Colours, pria ini merupakan penggemar berat Barcelona dan Messi.

Saya penggemar berat Barca dan Messi. Saya ingin melakukan sesuatu sebagai bentuk terima kasih untuk pemain terhebat sepanjang sejarah, kata Bosch seperti dilansir situs resmi Barcelona.

Sebelum ini, Bosch juga membuat dua karya untuk merayakan kesuksesan Messi meraih Ballon d'Or pada tahun 2011 dan 2016.