Mirip Insiden Choirul Huda, Ini Detik-Detik Cedera Mengerikan Awan Setho
Serafin Unus Pasi | 27 Januari 2018 18:34
Bola.net - - Pertandingan persahabatan antara Bhayangkara FC dan FC Tokyo memakan korban. Adalah Awan Setho, kiper Bhayangkara FC harus dilarikan ke rumah sakit setelah mengalami cedera di bagian kepalanya pada laga tersebut.
Pada pertandingan yang digelar di SUGBK tadi, Awan Setho dipilih Simon McMenemy sebagai starter melawan FC Tokyo. Ia tampil cukup apik di babak pertama kendati ia harus kebobolan gol cepat Morishige Masato di awal-awal babak pertama.
Di babak kedua, Awan Setho sempat tersenyum bahagia. Pasalnya rekan setimnya, David Da Silva sukses menyamakan kedudukan di awal babak kedua melalui titik putih.
Namun senyuman Awan itu tidak berlangsung lama. Pasalnya beberapa menit berselang ia mengalami cedera yang cukup parah, tepatnya ketika pertandingan memasuki menit ke 54.
Kejadian itu bermula saat penyerang asing FC Tokyo, Diego Oliviera sedang melaju cepat ke arah kotak terlarang Bhayangkara FC. Awan Setho sendiri bergerak cepat untuk menyapu bola tersebut. Namun pada prosesnya, kaki Rodrigo mengenai kepala Awan sehingga ia membutuhkan perawatan.
Awan sendiri sempat dirawat selama beberapa menit di lapangan. Namun tim medis Bhayangkara memutuskan untuk melarikan Awan ke Rumah Sakit setelah mendapat perawatan medis dari Dokter.
Sekilas cedera Awan Setho ini mirip dengan insiden yang menimpa legenda Persela Lamongan, Choirul Huda. Kiper veteran itu harus menghembuskan nafas terakhirnya setelah mendapat cedera di bagian kepalanya setelah berbenturan dengan rekan setimnya, Ramon Rodriguez tahun lalu.
Belum diketahui secara pasti seperti apa kondisi cedera yang menderita Awan. Tim Redaksi Bolanet tengah mencoba untuk mengonfirmasi kepada pihak Bhayangkara FC mengenai kondisi terkini kiper 20 tahun tersebut.
Baca Juga:
- Brace 'Messi Jepang' Antarkan FC Tokyo Bekuk Bhayangkara FC
- Pelatih BFC Bangga Jadi Klub Pertama Pakai SUGBK
- Makin Megah, Pelatih FC Tokyo Pangling Masuk SUGBK
- Pemain Terbaik Liga 1 Tertantang Hadapi Tim Asal Jepang
- Rotasi Jadi Opsi Bhayangkara FC Hadapi FC Tokyo
- Dapat Tuduhan Tak Sportif, Ini Jawaban Bhayangkara FC
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Melihat Akurasi Gila Lionel Messi Dalam 82 Detik
Open Play 25 Januari 2018, 11:05 -
Begini Mewahnya Rumah Baru Alexis Sanchez
Open Play 25 Januari 2018, 10:44 -
Goretzka Gabung Bayern, Fans Schalke Bentangkan Banner Brutal
Open Play 23 Januari 2018, 23:24 -
Cetak Gol, Pemain Ini Berselebrasi Dengan Naik Mobil
Open Play 23 Januari 2018, 21:54 -
Highlights La Liga: Real Madrid 7-1 Deportivo La Coruna
Open Play 22 Januari 2018, 00:42
LATEST UPDATE
-
Ancaman Bola Mati untuk Timnas Indonesia: Tutup Celah, Tutup Peluang Lawan
Tim Nasional 23 Maret 2025, 09:59 -
Garuda Terluka, tapi Belum Tumbang: Target 3 Poin di Laga Berikutnya
Tim Nasional 23 Maret 2025, 09:52 -
Calvin Verdonk vs Dean James: Siapa Penguasa Sisi Kiri Garuda?
Tim Nasional 23 Maret 2025, 09:42 -
Sinyal Rotasi di Bawah Mistar: Emil Audero Debut Lawan Bahrain?
Tim Nasional 23 Maret 2025, 09:33 -
Tiga Serangkai Bahrain: Ancaman buat Timnas Indonesia di Gelora Bung Karno
Tim Nasional 23 Maret 2025, 09:21 -
Jadwal Final Swiss Open 2025: Asa Merah Putih di Pundak Fikri/Daniel
Bulu Tangkis 23 Maret 2025, 08:58 -
Prediksi Jerman vs Italia 24 Maret 2025
Piala Eropa 23 Maret 2025, 08:17 -
Prediksi Portugal vs Denmark 24 Maret 2025
Piala Eropa 23 Maret 2025, 08:15 -
Prediksi Prancis vs Kroasia 24 Maret 2025
Piala Eropa 23 Maret 2025, 08:13
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39