Messi Tertipu 'Kembaran' Ronaldinho

Editor Bolanet | 12 Juni 2014 08:04
Messi Tertipu 'Kembaran' Ronaldinho
Lionel Messi dan Ronaldinho palsu. (c) YouTube
- Lionel Messi belum lama ini dibuat terkejut dengan kehadiran 'kembaran' di sesi latihan Argentina untuk Piala Dunia 2014.

Kala itu Albiceleste baru saja selesai melaksanakan latihan rutin yang disaksikan oleh warga sekitar, sebelum kemudian ada banyak fans yang menerobos masuk ke dalam lapangan untuk sekedar menyapa atau meminta memorabilia dari bintang kesayangan mereka.

Salah satu di antara fans tersebut adalah Robinson Oliveira, yang bekerja sebagai peniru profesional Ronaldinho, yang sempat jadi rekan setim Messiah di . Ia sukses mengejutkan Messi kala berdiri di depan La Pulga (lihat video detik ke-48).

Ia berkata: Apa yang kamu lakukan, berlari untuk melihat saya?. Ketika ia memegang tangan saya, saya berlutut. Itu momen yang emosional, tutur Oliveira menurut laporan reporter.



Bagaimana komentar kalian Bolaneters? [initial]

   (yt/rer)