Kisah Tes IQ untuk Para Pemain Chelsea, Frank Lampard Dapat Nilai 150
Afdholud Dzikry | 27 Januari 2021 11:15
Bola.net - Nama Frank Lampard masih hangat dibicarakan setelah ia dipecat Chelsea pada Senin (25/1/2021). Apakah legenda The Blues itu diberhentikan dari posisinya sebagai manajer karena kebodohannya? Hal itu yang akan secara singkat dibahas di Extra Time kali ini.
Frank Lampard sepertinya bukan pelatih yang "bodoh". Ia menjadi sosok paling berjasa mengantarkan Chelsea ke Liga Champions 2020/2021 setelah Cesar Azpilicueta, dkk. menempati posisi keempat di klasemen Liga Inggris 2019/2020.
Lampard mengantarkan Chelsea ke posisi tersebut meski mendapat tantangan cukup berat. Ia kehilangan sosok Eden Hazard yang hengkang ke Real Madrid pada Juni 2019. Lalu, The Blues mendapat larangan transfer karena melanggar aturan terkait perekrutan pemain-pemain di bawah umur.
Selain itu, Lampard juga pernah menjalani tes IQ (Intelligence Quotient) pada 2007 dan hasilnya sangat luar biasa. Lampard mendapat nilai 150. Saat itu, dirinya masih aktif sebagai pemain Chelsea.
Ketika itu, semua pemain Chelsea diharuskan menjalani tes IQ. Mengapa? Salah satu tujuannya adalah agar mendapat nilai dasar intelegensi bagi seluruh pemain. Bila pada masa depan dilakukan tes lagi, akan diketahui apakah ada pengaruhnya. Hal tersebut terkait dengan benturan kepala dan hal lainnya yang mempengaruhi fungsi kerja otak.
Mengapa sampai ada tes IQ untuk para pemain Chelsea tersebut? Apa arti nilai 150 yang didapat Frank Lampard? Jawabannya kalian bisa temukan dalam tayangan singkat di atas.
Disadur dari: Bola.com (Okie Prabhowo)
Published: 27/1/2021
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Lampard Dipecat Chelsea, Steven Gerrard: Itu Tidak Mengejutkan
Liga Inggris 26 Januari 2021, 23:33 -
Susul Lampard, Pemain Ini Segera Tinggalkan Chelsea?
Liga Inggris 26 Januari 2021, 21:20 -
Kapan Tomori Jalani Debut Bersama Milan? Ini Jawaban dari Pioli
Liga Italia 26 Januari 2021, 19:41 -
Terungkap, Pemain Chelsea Tidak Enjoy Dilatih Lampard
Liga Inggris 26 Januari 2021, 18:40 -
Chelsea Diklaim Lakukan Kekeliruan Besar dengan Memecat Frank Lampard
Liga Inggris 26 Januari 2021, 17:00
LATEST UPDATE
-
Link Live Streaming Italia vs Jerman - Perempat Final UEFA Nations League
Piala Eropa 21 Maret 2025, 01:25 -
Banding Ditolak, Laga Barcelona vs Osasuna Tetap Digelar Pekan Depan
Liga Spanyol 21 Maret 2025, 01:18 -
Diinginkan MU dan Liverpool, Juventus Bersedia Lepas Kenan Yildiz?
Liga Italia 21 Maret 2025, 01:01 -
Gak Jadi Beli, Real Betis Mau Pinjam Antony Lagi dari MU!
Liga Spanyol 21 Maret 2025, 00:52 -
Analisa Coach RD: Indonesia Kena Jebak Australia
Tim Nasional 21 Maret 2025, 00:41 -
Waduh, Thiago Motta Terancam Dipecat Juventus?
Liga Italia 21 Maret 2025, 00:40 -
Pemerintah Inggris Resmi Dukung Rencana MU Bangun Stadion Baru
Liga Inggris 20 Maret 2025, 23:49
LATEST EDITORIAL
-
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39 -
5 Target Alternatif untuk Man Utd Setelah Gagal Rekrut Geovany Quenda
Editorial 19 Maret 2025, 12:40