Ketika Mbappe dan Neymar Pimpin Selebrasi Fans PSG
Dimas Ardi Prasetya | 12 Maret 2020 17:45
Bola.net - Duo penyerang PSG Neymar dan Kylian Mbappe memimpin selebrasi dengan para suporter usai mengalahkan Borussia Dortmund.
PSG menjamu Dortmund di leg kedua babak 16 besar Liga Champions di Parc des Princes. Namun karena adanya situasi khusus yakni merebaknya Virus Corona, laga itu harus digelar tanpa penonton.
PSG saat itu cukup menang dengan skor 1-0 saja untuk bisa menyingkirkan Dortmund. Sebab di leg pertama di Jerman, mereka cuma kalah dengan skor 2-1.
Namun pada akhirnya, mereka malah menang dengan skor 2-0. Dua gol PSG dicetak oleh Neymar dan Juan Bernat.
Selebrasi dengan Fans PSG
PSG pun berhasil menyingkirkan Borussia Dortmund dengan agregat 2-3. Kemenangan itu pun disambut dengan suka cita oleh para pemain Les Parisiens.
Namun mereka juga tidak lupa dengan kehadiran para fans. Ya, para fans itu memang tidak bisa masuk stadion.
Akan tetapi mereka menunggu di luar stadion dan tetap mengumandangkan sejumlah chants untuk mendukung tim asuhan Thomas Tuchel tersebut. Dan sebagai bentuk apresiasi, Mbappe, Neymar dan para pemain PSG lainnya kemudian keluar dari stadion dan memimpin selebrasi mereka meski dari kejauhan saja.
Para suporter ini pun menyanyi dengan kencang. Mereka juga menyalakan cerawat serta petasan.
Sementara itu Kylian Mbappe dan Neymar tampak duduk di atas dinding pembatas stadion. Mereka pun harus dipegangi oleh staf klub agar tidak sampai jatuh.
Foto Di Maria yang Menakjubkan
Sementara itu winger PSG Angel Di Maria juga tidak ketinggalan untuk ikut merayakan kemenangan itu bersama dengan para fans. Ia bahkan terlihat berdiri di atas dinding pembatas stadion.
Sebelum itu, para pemain PSG sendiri sudah merayakan kemenangan mereka di atas lapangan dan di dalam ruang ganti. Namun perayaan itu sedikit kontroversial karena mereka menirukan pose bomber Borussia Dortmund, Erling Braut Haaland.
(twitter/Tanziloic/Bleacher Report)
Baca Juga:
- Video: Pesta Skuat Atalanta Usai Lolos ke Perempatfinal Liga Champions
- Video: Candaan 'Maut' Diego Costa Usai Laga Liverpool vs Atletico Madrid
- Duel Manchester United vs Manchester City Tinggalkan Luka di Kaki Martial
- Video: Ronaldo Sambut Fans 'tak Kasat Mata' - Part 2
- Video: Aksi Ronaldo Sambut Fans 'tak Kasat Mata'
- Lakukan Hal Ini, Winger Incaran Arsenal dan Liverpool Kena Sanksi Enam Bulan
- Pesona Puttita Supajirakul, Bintang Bulu Tangkis Ganda Putri Thailand
- Kumpulan Alasan Nyeleneh Jose Mourinho saat Tim Asuhannya Tampil Buruk
- Liverpool Sempat Digadang-gadang Raih Treble, Sekarang Sisa Satu Trofi
- Beda Kelas Adrian dan Jan Oblak: Pesakitan dan Pahlawan
- Statistik Liverpool vs Atletico Madrid: Pertama Kali The Reds Tersingkir di 16 Besar Liga Champions
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Kata Eks Tottenham Ini, Lihat Mbappe Main Bikin Frustasi
Liga Eropa Lain 11 Maret 2020, 21:25 -
3 Pemain Kunci PSG Untuk Singkirkan Borussia Dortmund
Editorial 11 Maret 2020, 13:08 -
2 Rintangan MU Dapatkan Toni Kroos: 500 Juta Euro dan Bayern Munchen
Liga Inggris 11 Maret 2020, 12:21 -
Hasil Tes COVID-19 Kylian Mbappe: Negatif
Bolatainment 11 Maret 2020, 05:50 -
Sakit Demam dan Radang Tenggorokan, Kylian Mbappe Jalani Tes Virus Corona
Bolatainment 11 Maret 2020, 02:54
LATEST UPDATE
-
Menpora dan Ratu Tisha Jadi Pembicara di Forum PBB, Ini yang Dibahas
Olahraga Lain-Lain 21 Maret 2025, 03:55 -
Link Live Streaming Paraguay vs Chile - Kualifikasi Piala Dunia 2026
Amerika Latin 21 Maret 2025, 03:00 -
Kontrak di Real Madrid Kian Menipis, Antonio Rudiger Cuek!
Liga Spanyol 21 Maret 2025, 01:47 -
Link Live Streaming Kroasia vs Prancis - Perempat Final UEFA Nations League
Piala Eropa 21 Maret 2025, 01:42 -
Link Live Streaming Denmark vs Portugal - Perempat Final UEFA Nations League
Piala Eropa 21 Maret 2025, 01:35 -
Link Live Streaming Italia vs Jerman - Perempat Final UEFA Nations League
Piala Eropa 21 Maret 2025, 01:25 -
Banding Ditolak, Laga Barcelona vs Osasuna Tetap Digelar Pekan Depan
Liga Spanyol 21 Maret 2025, 01:18
LATEST EDITORIAL
-
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39 -
5 Target Alternatif untuk Man Utd Setelah Gagal Rekrut Geovany Quenda
Editorial 19 Maret 2025, 12:40