Jersey Klasik Spesial Untuk 100 Tahun Parma

Editor Bolanet | 28 Agustus 2013 12:23
Jersey Klasik Spesial Untuk 100 Tahun Parma
- Parma Football Club punya cara spesial untuk memperingati 100 tahun berdirinya klub, yakni dengan merilis jersey spesial yang sama persis dengan seragam yang dikenakan tim seabad lalu.

Menurut situs resmi Parma, jersey ini dirancang setelah melalui pencarian menyeluruh dari arsip foto milik klub. Dan dari situlah mereka mendesain replika serupa jersey tim yang dipakai 16 Desember 1913 silam - dengan kain yang lebih baik tentunya namun sistem jahitannya sama persis.

Jersey putih dengan tanda salib hitam ini juga punya kerah khusus ala Prancis untuk menjamin cita rasa otentik dengan seragam tempur di awal berdirinya Gialloblu.

Seragam ini murni diproduksi Errea di kota Parma dan hanya akan dikenakan sekali pada laga Serie A kontra 15 Desember 2013 mendatang.    (ffo/row)
4 dari 4 halaman

Tampilan Jarak Dekat

Tampilan Jarak Dekat