Highlights UCL: Manchester United 0-1 CFR Cluj

Editor Bolanet | 6 Desember 2012 06:17
Highlights UCL: Manchester United 0-1 CFR Cluj
Cluj taklukkan United di Old Trafford. © AFP
- Manchester United gagal mempertahankan rekor 100 persen kandangnya di Eropa musim ini. Menjamu CFR Cluj di matchday terakhir Grup H Liga Champions, United takluk 0-1.

Pasukan Sir Alex Ferguson, yang sudah pasti lolos ke babak 16 besar sebagai juara grup, tumbang di Old Trafford, Kamis (06/12), oleh gol spektakuler Luis Alberto dari luar area pada menit 56. Prestasi hebat untuk Cluj. Dengan kemenangan ini, berarti sang wakil Rumania tak terkalahkan dalam tiga laga away-nya di Liga Champions 2012/13.



Susunan pemain United: De Gea; Smalling, Jones, Wootton, Buttner; Cleverley (Scholes 45' - kuning 90'), Powell (Macheda 73'), Giggs (Fletcher 86'); Welbeck, Hernandez, Rooney.

Susunan pemain Cluj: Felgueiras (kuning 90+3'); Pinto, Cadu (kuning 49'), Piccolo, Rada; Alberto, Muresan; Sougou (Kapetanos 90+2'), Pedro (M Aguirregaray 71'), Camora; Bastos (Maftei 78'). (dm/gia)