Highlights Spezia vs Juventus | Serie A 2021-2022

Afdholud Dzikry | 23 September 2021 10:52
Highlights Spezia vs Juventus | Serie A 2021-2022
Pemain Juventus merayakan gol yang dicetak Matthijs De Ligt (kanan) ke gawang Spezia dalam laga lanjutan Serie A hari Rabu (22/9/2021). (c) AP Photo

Bola.net - Juventus akhirnya berhasil meraih kemenangan pertama di Serie A 2021-2022. Melawan Spezia, Bianconeri susah payah sebelum menang dengan skor 3-2.

Juventus unggul lebih dahulu lewat aksi Moise Kean. Namun Spezia mampu membalikkan skor lewat dua gol balasan Emmanuel Gyasi dan Janis Antiste.

Advertisement

Beruntung Juventus langsung memberikan respon. Pada menit ke-66 Federico Chiesa mampu menyamakan kedudukan sebelum Matthijs De Ligt memastikan kemenangan Juventus. Berikut highlight pertandingan Spezia vs Juventus selengkapnya.

Susunan Pemain

Spezia (4-2-3-1): Jeroen Zoet; Kelvin Amian, Petko Hristov, Dimitris Nikolaou, Simone Bastoni; Salvador Ferrer, Mehdi Bourabia (Jacopo Sala 77'); Daniele Verde (Rey Manaj 77'), Giulio Maggiore (Eddie Salcedo 85'), Emmanuel Gyasi; Janis Antiste (M'Bala Nzola 77').

Juventus (4-4-2): Wojciech Szczesny; Danilo, Matthijs de Ligt, Leonardo Bonucci, Mattia De Sciglio (Alex Sandro 46'); Federico Chiesa (Dejan Kulusevski 84'), Rodrigo Bentancur (Manuel Locatelli 46'), Weston McKennie, Adrien Rabiot; Paulo Dybala, Moise Kean (Alvaro Morata 59').

Bolaneters bisa menonton aksi-aksi bintang lapangan hijau Serie A dengan berlangganan di Vidio.com.