Highlights BRI Liga 1: Dewa United vs Persis Solo Berakhir dengan Skor 0-0

Asad Arifin | 4 Agustus 2023 17:49
Highlights BRI Liga 1: Dewa United vs Persis Solo Berakhir dengan Skor 0-0
Dimitrios Kolovos saat memperkuat Dewa United di BRI Liga 1 2023/2024 (c) Bola.com/Bagaskara Lazuardi

Bola.net - Dewa United menjamu Persis Solo pada pekan ke-6 BRI Liga 1 2023/2024, Jumat 4 Agustus 2023. Laga yang dimainkan di Indomilk Arena tersebut berakhir dengan skor 0-0.

Duel ini sebenarnya berjalan cukup seru. Dewa United punya lima peluang on target. Begitu juga dengan Persis Solo. Akan tetapi, pemain kedua tim gagal mengkonversi peluang yang didapat untuk menjadi gol.

Advertisement

Hasil ini membuat Dewa United berada di puncak klasemen BRI Liga 1 dengan raihan 11 poin. Sedangkan, Persis Solo tidak pernah menang pada tiga laga terakhir. Kini, Persis berada di posisi ke-14 klasemen dengan enam poin.