Highlights BRI Liga 1: Bhayangkara FC 4-0 Persikabo 1973

Ari Prayoga | 20 Februari 2022 21:21
Highlights BRI Liga 1: Bhayangkara FC 4-0 Persikabo 1973
Selebrasi skuad Bhayangkara FC dalam laga versus Persikabo 1973, Minggu (20/2/2022) (c) PT LIB

Bola.net - Bhayangkara FC tampil perkasa kala sukses menghajar Persikabo 1973 dengan skor telak 4-0 dalam partai BRI Liga 1 2021/2022 pekan ke-26 di Stadion Kompyang Sujana, Minggu (20/2/2022).

Advertisement

Dua dari empat gol kemenagan Bhayangkara FC diborong oleh penyerang andalan mereka, Ezechiel Ndouasel, sedangkan dua gol lainnya masing-masing dicetak oleh Hansamu Yama dan Dendi Sulistyawan.

Berkat hasil ini, Bhayangkara FC berhak naik ke peringkat dua klasemen sementara dengan poin 53. Persikabo 1973 sendiri harus puas menduduki peringkat 14 dengan poin 27.