Highlights Arema FC vs Persikabo 1973 1-1 | Piala Menpora 2021
Yaumil Azis | 21 Maret 2021 18:13
Bola.net - Laga perdana Arema FC di ajang Piala Menpora 2021 berakhir dengan tidak begitu baik. Menghadapi Persikabo 1973 pada Minggu (21/3/2021) sore tadi WIB, kedua tim harus menerima hasil imbang dengan skor 1-1.
Baik Arema maupun Persikabo sudah melakukan jual beli serangan sejak babak pertama dimulai. Persikabo sendiri tampak lebih dominan selama pertandingan berlangsung.
Arema FC juga kerap memanfaatkan serangan balik untuk mendapatkan peluang mencetak gol di babak pertama. Namun, upaya tersebut belum berhasil karena lini pertahanan Persikabo 1973 masih sulit untuk dimasuki oleh Arema FC.
Persikabo 1973 sebenarnya lebih unggul terlebih dahalu di menit ke-10. Berawal dari tendangan bebas Wawan Febriyanto, Ahmad Nufiandani berhasil menjebol gawang Arema yang dijaga oleh Teguh Amiruddin. Skor ini bertahan hingga babak pertama usai.
Memasuki babak kedua, Arema FC lebih mendominasi permainan. Lewat beberapa serangan yang dilancarkan, anak asuh dari Kuncoro belum berhasil mencetak gol.
Dendi Santoso sempat memiliki kesempatan lewat tendangan bebas di menit ke-70. Sayang, tendangannya masih melebar ke atas mistar gawang.
Selanjutnya Persikabo 1973 melakukan serangan cepat lewat aksi individual dari Dava Ramadhan di menit ke-71. Sayang, tendangannya masih belum berhasil menambah keunggulan bagi Persikabo 1973.
Berselang tiga menit kemudia, Fiza Andika memiliki kesempatan bagus melakukan tembakan langsung dari luar kotak penalti, Namun, usahanya tersebut masih bisa digagalkan kiper Arema FC.
Arema FC akhirnya berhasil menyamakan kedudukan di menit ke-82. Lewat aksi dari Dedy Santoso, skor imbang 1-1 untuk Arema FC.
Persikabo sempat memiliki peluang terakhir lewat Firza Andika di menit ke-91. Sayang upayanya tersebut belum berhasil menggandakan kedudukan dari Persikabo 1973.
Hingga pertandingan berakhir, Arema FC berhasil menahan imbang dari Persikabo 1973 dalam laga perdana Piala Menpora 2021.
Berikut cuplikan pertandingan Arema FC vs Persikabo 1973 di Piala Menpora 2021 selengkapnya!
Susunan Pemain
Arema FC (4-4-2): Teguh Amiruddin; Johan amat Farizi, M Roby, Bagas Adi Nugroho, Rizky Dwi Febrianto; Hanif Sjahbandi, Jayus Hariono, Bruno Smith, Dendi Santoso; KH Yudo, Dedik Setiawan
Persikabo 1973 (4-3-3): Syahrul Trisna; Abdul Lestaluhu, Andy Setyo, Didik Wahyu, Rifad Marasabessy; Guntur Triaji, Manahati LEstusen, Roni Ariyanto; Ahmad Nufiandani, Dimas Drajad, Wawan Febriyanto
Disadur dari: Bola.com (Pradipta Rama Baskara)
Diunggah pada: 21 Maret 2021
Baca Juga:
- Hasil Pertandingan Arema FC 1-1 Persikabo 1973
- Video: Ahmad Nufiandi Bawa Persikabo 1973 Unggul 1-0 atas Arema FC
- Iwan Bule dan Zainudin Amali Buka Piala Menpora dengan Pidato Penuh Semangat
- Jadwal Siaran Langsung Piala Menpora di Indosiar, Minggu 21 Maret 2021
- Jadwal Piala Menpora 2021 Hari Ini, Minggu 21 Maret 2021: Ada Arema FC vs Persikabo 1973
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Highlights Dinamo Zagreb vs Tottenham 3-0 | Liga Europa 2020-21
Open Play 19 Maret 2021, 06:21 -
Highlights Arsenal vs Olympiakos 0-1 | Liga Europa 2020-21
Open Play 19 Maret 2021, 06:19 -
Highlights AC Milan vs Manchester United 0-1 | Liga Europa 2020-21
Open Play 19 Maret 2021, 06:17 -
Highlights Bayern Munchen vs Lazio 2-1 | Liga Champions 2020-21
Open Play 18 Maret 2021, 06:35 -
Highlights Chelsea vs Atletico Madrid 2-0 | Liga Champions 2020-21
Open Play 18 Maret 2021, 06:33
LATEST UPDATE
-
Belajar dari Kekalahan, Ini Solusi Pertahanan Timnas Indonesia vs Bahrain
Tim Nasional 22 Maret 2025, 22:19 -
3 Pemain Bahrain yang Bisa Jadi Mimpi Buruk Timnas Indonesia
Tim Nasional 22 Maret 2025, 22:06 -
Pujian Setinggi Langit Bos Inggris untuk Myles Lewis-Skelly
Piala Dunia 22 Maret 2025, 21:16 -
Cedera Tidak Parah, Alisson Becker Siap Perkuat Liverpool Setelah Jeda
Liga Inggris 22 Maret 2025, 21:00 -
Diincar MU, Striker Eintracht Frankfurt Itu Siap Pindah Klub
Liga Inggris 22 Maret 2025, 20:28 -
Lupakan Australia, Timnas Indonesia Fokus Hadapi Bahrain
Tim Nasional 22 Maret 2025, 19:57
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39