Di Balik Layar: Jersey Roma Disiapkan Untuk Derby

Gia Yuda Pradana | 5 Desember 2016 11:07
Di Balik Layar: Jersey Roma Disiapkan Untuk Derby
Jersey nomor 10 Francesco Totti (c) AS Roma

Bola.net - - AS Roma baru saja memenangi Derby della Capitale melawan di giornata 15 Serie A 2016/17. Memakai jersey spesial, Roma menekuk sang rival sekota dua gol tanpa balas.

Sebelum pertandingan, para kitmen Roma bekerja keras menyiapkan seragam yang akan dipakai penggawa Giallorossi. Dengan teliti, mereka mencetak nama dan nomor punggung pemain.

Tak banyak yang tahu seperti apa kegiatan mereka yang berada di balik layar ini. Padahal, mereka juga sangat berjasa. Roma pun merilis salah satu rekamannya.

Roma menang 2-0 lewat gol-gol Kevin Strootman dan Radja Nainggolan. Kemenangan ini adalah kemenangan yang spesial, juga sangat penting untuk posisi Roma di klasemen sementara.