Sempat Vakum Karena Hamil, Ni Made/Ayu Sidan Tetap Sukses Rebut Emas
Anindhya Danartikanya | 29 Agustus 2018 14:20
- Duet pesilat putri Indonesia, Ni Made Dwiyanti dan Ayu Sidan Wilantari senang bukan kepalang usai merebut medali emas Asian Games 2018 di nomor seni ganda putri, Rabu (28/8).
Meski begitu, perjalanan mereka menuju prestasi gemilang ini tidaklah mudah. Mereka sempat vakum dari pencak silat setelah meraih medali emas PON 2016 untuk Jawa Barat, karena masing-masing hamil.
Usai PON, mereka vakum karena Ni Made mengandung putra pertama. Saat itu, Ayu Sidan tetap berlatih seperti biasa. Menjelang SEA Games 2017, mereka tak turun bertanding. Kala itu, Ni Made baru melahirkan, sedangkan Ayu Sidan mengandung anak kedua.
Hamil hingga terpaksa vakum tak membuat karier Ayu Sidan/Ni Made berakhir. Buktinya, mereka lolos seleksi saat pembentukan tim pencak silat untuk Asian Games 2018. Kekompakan mereka tak memudar meski sempat vakum. Maklum, Ni Made/Ayu sudah berpasangan sejak 2005.
Alhasil, Asian Games 2018 menjadi momen kembalinya pasangan ganda putri seni pencak silat andalan Indonesia itu. Usai PON kami istirahat karena hamil, tapi lalu dipanggil lagi untuk seleksi. Kami tak menyangka masih bisa lolos seleksi dan sampai meraih emas untuk Indonesia, ujar Ayu Sidan.
Mereka kompak mendedikasikan medali emas tersebut untuk buah hati mereka. Untuk anak-anak kami, kata mereka kompak.
Medali dari Ni Made Dwiyanti dan Ayu Sidan Wilantari memperkukuh dominasi tim pencak silat Asian Games 2018. Tim Indonesia total sudah mengoleksi 11 medali emas.
Sumber: Bola.com
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Iqbal-Sarah, Suami-Istri Peraih Emas Bagi Indonesia Lewat Pencak Silat
Olahraga Lain-Lain 28 Agustus 2018, 11:50 -
Perolehan Medali Asian Games 2018 Hingga Pukul 23.00 WIB
Olahraga Lain-Lain 27 Agustus 2018, 23:25 -
Emas Ketujuh Pencak Silat Indonesia Sukses Direbut Sarah Tria Monita
Olahraga Lain-Lain 27 Agustus 2018, 16:40 -
Pencak Silat Rebut Emas Keenam untuk Indonesia di Asian Games 2018
Olahraga Lain-Lain 27 Agustus 2018, 16:10
LATEST UPDATE
-
Timnas Indonesia Memang Kuat, Tapi Bahrain Datang untuk Menang!
Tim Nasional 24 Maret 2025, 19:11 -
Kondisi Prima, Timnas Bahrain Siap Kalahkan Timnas Indonesia di SUGBK
Tim Nasional 24 Maret 2025, 18:54 -
Kabar Baik atau Kabar Buruk, Fans MU? Andre Onana Mau Pindah ke Arab Saudi
Liga Inggris 24 Maret 2025, 18:45 -
Chelsea Harus Bayar Rp100 Miliar Jika Batalkan Transfer Jadon Sancho
Liga Inggris 24 Maret 2025, 17:41 -
Gaji Igor Tudor di Juventus Terungkap
Liga Italia 24 Maret 2025, 17:12
LATEST EDITORIAL
-
Di Mana Mereka Sekarang? 3 Pemain MU Paling Underrated Era Sir Alex Ferguson
Editorial 24 Maret 2025, 12:37 -
5 Eks Pemain Premier League yang Bisa Diboyong Arsenal
Editorial 24 Maret 2025, 12:10 -
Ayah dan Anak yang Bermain untuk Klub yang Sama: Ada Pelatih Timnas Indonesia
Editorial 24 Maret 2025, 11:44 -
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23