Olimpiade: Pejudo Putri Arab Saudi Diizinkan Tarung Berjilbab
Editor Bolanet | 1 Agustus 2012 12:18
Wojdan Ali Seraj Abdulrahim Shaherkani adalah satu dari dua atlet putri Arab Saudi yang datang ke Olimpiade London setelah Komite Olimpiade Internasional (IOC) melobi kerajaan Islam itu untuk membatalkan penolakannya mengirim atlet putri ke Olimpiade.
Shaherkani mengatakan dia baru mau bertanding jika diizinkan mengenakan kain kerudung penutup rambut atau jilbab, dan para pejabat cabang olahraga judo menolak dengan menyatakan bahwa hal tersebut akan berbahaya.
Juru bicara Komite Olimpiade Nasional Arab Saudi mengatakan komite itu, IOC dan Federasi Judo Internasional (IJF) saat ini sudah menyetujui suatu bentuk kesepakatan yang dapat diterima bagi penggunaan jilbab.
Mereka menyetujui suatu desain baju dan dia akan berlaga dengan menggunakan baju rancangan khusus ini, ujar Razan Baker, dengan menambahkan bahwa dia belum mengetahui seperti apa desain baju khusus itu, lapor Reuters seperti yang dilansir oleh Antara.
Jubir IJF Nicolas Messner mengkonfirmasi bahwa Shaherkani akan ikut bertanding, tetapi ia menolak memberi penjelasan lebih lanjut.
IOC tahun ini berhasil mendesak Arab Saudi dan negara Muslim lain seperti Qatar dan Brunei, tiga negara yang menolak mengirim atlet putri mereka ke ajang Olimpiade, untuk mengakhiri larangan mereka tersebut.
Keputusan Arab Saudi untuk mengirim Shaherkani dan juga pelari 800-meter Sarah Attar yang masih remaja, mendapat pujian dari Presiden IOC Jacques Rogge pada saat itu. Shaherkani akan berlaga di kategori kelas berat pada Jumat mendatang.
Peraturan IJF bagi pertadingan Olimpiade adalah tidak boleh mengenakan penutup kepala, dan federasi menyatakan kemungkinan akan berbahaya bagi para pejudo jika jilbab digunakan secara tak sengaja bisa mencekik dirinya atau lawannya (ant/opw)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
KONI Kaltim Bangga Eko Rebut Perunggu Olimpiade
Olahraga Lain-Lain 31 Juli 2012, 21:45 -
Kirilenko Bantu Rusia Tundukkan China 73-54
Basket 31 Juli 2012, 21:00 -
Milla Siap Bertanggung Jawab Atas Tersingkirnya Spanyol
Bola Dunia Lainnya 31 Juli 2012, 19:59 -
Suarez Siap Hadapi Cibiran Fans Britania Raya
Bola Dunia Lainnya 31 Juli 2012, 15:51 -
Mata Tak Terima Spanyol Pulang Lebih Awal
Bola Dunia Lainnya 31 Juli 2012, 11:40
LATEST UPDATE
-
Reaksi Bijak Marselino Ferdinan Usai Timnas Indonesia Dipermak Australia 1-5
Tim Nasional 21 Maret 2025, 07:18 -
Vinicius, Raphinha, Rodrygo: Perburuan Bintang Baru Brasil Pasca Neymar
Amerika Latin 21 Maret 2025, 06:34 -
Italia Ukir Rekor Buruk Usai Kalah dari Jerman
Piala Eropa 21 Maret 2025, 06:22 -
Italia Kesulitan Hadapi Bola Udara Jerman
Piala Eropa 21 Maret 2025, 06:04 -
Man of the Match Italia vs Jerman: Joshua Kimmich
Piala Eropa 21 Maret 2025, 06:01 -
Man of the Match Belanda vs Spanyol: Jeremie Frimpong
Piala Eropa 21 Maret 2025, 05:55 -
Calafiori Cedera, Italia dan Arsenal Dibayangi Kekhawatiran
Piala Eropa 21 Maret 2025, 05:52
LATEST EDITORIAL
-
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39