Menpora Segera Usulkan Pembangunan P3SON di Hambalang

Editor Bolanet | 15 Maret 2016 23:22
Menpora Segera Usulkan Pembangunan P3SON di Hambalang
Imam Nahrawi saat mengunjungi Hambalang (c) Fitri Apriani
- Keinginan Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora), Imam Nahrawi untuk melanjutkan kembali pembangunan Pusat Pendidikan Pelatihan dan Sekolah Olahraga Nasional (P3SON) Hambalang ternyata belum lenyap. Ditemani para deputinya, pria asal Bangkalan itu meninjau langsung Komplek Olahraga Hambalang di Sentul, Bogor, Jawa Barat, Selasa (15/3).


Dalam kunjungannya, Imam berkeliling ke seluruh bangunan. Politisi Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) itu pun mengecek satu per satu kondisi bangunan yang ada.


Dari hasil survey, maka secepat mungkin saya akan melaporkan kepada Bapak Presiden. Kita punya satu tempat yang harus di rencanakan untuk kita pikirkan ke depan, ujar Imam kepada wartawan.


Beberapa opsi terkait masa depan Hambalang pun sudah dipersiapkan oleh Menpora. Opsi tersebut akan didiskusikan terlebih dahulu dengan tim di Kementerian Pemuda dan Olahraga (Kemenpora).


Apakah nantinya Hambalang akan kami diamkan saja, atau kami lanjutkan dengan beberapa model. Apakah tetap dijadikan pemusatan latihan dan pendidikan olahraga. Apakah kami jadikan pusat pelatihan bagi atlet-atlet yang sudah lolos multi event atau tempat pelatihan olahraga tertentu, lihat saja nanti jelas Imam.


Pria 42 tahun itu mengungkapkan, hasil dari diskusi dengan para deputinya akan dilaporkan secepatnya kepada Presiden Republik Indonesia, Joko Widodo. Imam berharap, proyek hambalang bisa dilanjutkan kembali.


Hambalang ini adalah proyek yang sangat prestisius dan bersejarah. Maka ini tidak boleh hilang begitu saja, pungkas Imam. [initial]


 (fit/asa)

TAG TERKAIT