Menpora Optimis Kalahkan India Jadi Tuan Rumah Asian Games 2019
Editor Bolanet | 8 Juli 2014 21:43
- Rencana Indonesia menjadi tuan rumah Asian Games XVIII pada 2019, tidak akan mudah diwujudkan. Sebab, India terus membayangi secara ketat.
Bahkan, Komite Olimpiade Asia (OCA) telah memperpanjang waktu supaya India dapat melakukan penawaran akhir.
Vietnam yang sudah dipastikan menjadi tuan rumah, akhirnya kandas. Itu karena mengundurkan diri akibat permasalahan finansial.
Karena itu, Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora), Roy Suryo, menganggap Indonesia berpeluang besar menjadi tuan rumah. Apalagi, pada bidding tahun 2012, juga bersaing ketat dengan Vietnam.
Bahkan, OCA sudah melakukan peninjauan venue ke beberapa kota, seperti Palembang dan Jakarta.
Kita memiliki pesaing yang tadinya tidak kelihatan. Sekarang, India muncul sebagai negara yang juga berminat, ungkap Roy Suryo.
Peluang besar, kita miliki yakni semenjak dikalahkan Vietnam. Kabar terakhir, akan ada rencana untuk mencari waktu untuk bertemu OCA, sambungnya.
Indonesia pernah menyelenggarakan pesta olahraga antar negara di benua Asia tersebut, pada tahun 1962. Nantinya, sebanyak 12 negara diprediksi mengikuti multievent tersebut.
Meski terdapat sebagian pihak yang tidak setuju, sebab kita harus membangun sarana dan prasarana, namun saya tetap optimistis Indonesia akan menjadi tuan rumah, pungkasnya. (faw/dzi)
Bahkan, Komite Olimpiade Asia (OCA) telah memperpanjang waktu supaya India dapat melakukan penawaran akhir.
Vietnam yang sudah dipastikan menjadi tuan rumah, akhirnya kandas. Itu karena mengundurkan diri akibat permasalahan finansial.
Karena itu, Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora), Roy Suryo, menganggap Indonesia berpeluang besar menjadi tuan rumah. Apalagi, pada bidding tahun 2012, juga bersaing ketat dengan Vietnam.
Bahkan, OCA sudah melakukan peninjauan venue ke beberapa kota, seperti Palembang dan Jakarta.
Kita memiliki pesaing yang tadinya tidak kelihatan. Sekarang, India muncul sebagai negara yang juga berminat, ungkap Roy Suryo.
Peluang besar, kita miliki yakni semenjak dikalahkan Vietnam. Kabar terakhir, akan ada rencana untuk mencari waktu untuk bertemu OCA, sambungnya.
Indonesia pernah menyelenggarakan pesta olahraga antar negara di benua Asia tersebut, pada tahun 1962. Nantinya, sebanyak 12 negara diprediksi mengikuti multievent tersebut.
Meski terdapat sebagian pihak yang tidak setuju, sebab kita harus membangun sarana dan prasarana, namun saya tetap optimistis Indonesia akan menjadi tuan rumah, pungkasnya. (faw/dzi)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Antusiasme Nobar di Makassar Buat Kemenpora Terkejut
Bolatainment 5 Juli 2014, 22:24 -
Roy Suryo: 2022, Indonesia Bisa Masuk Piala Dunia
Tim Nasional 5 Juli 2014, 21:56 -
Kemenpora Sidak, Lokasi Stadion BMW Masih Bermasalah
Bola Indonesia 27 Juni 2014, 19:30 -
Jagokan Brasil, Ini Alasan Menpora
Piala Dunia 25 Juni 2014, 10:31 -
Roy Suryo: Sepakbola Itu Bagaikan Teater
Bola Indonesia 25 Juni 2014, 10:16
LATEST UPDATE
-
Optimisme Timnas Bahrain Curi Poin di Jakarta
Tim Nasional 22 Maret 2025, 11:46 -
Krisis Bek Melanda Bahrain Jelang Lawan Timnas Indonesia
Tim Nasional 22 Maret 2025, 11:15
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39