Mantap! Indonesia Tambah 3 Emas di SEA Games 2023 dari Cabor Kun Bokator
Ari Prayoga | 8 Mei 2023 11:46
Bola.net - Kontingen Indonesia terus menambah perolehan medali emas di pentas SEA Games 2023. Terbaru, cabor Kun Bokator mempersembahkan tiga emas pada Senin (8/5/2023) pagi WIB.
Tiga medali emas itu diraih lewat nomor Men's Bare Hand Form Group, Women's Bare Hand Form Group, dan Men's Duo Group Performance di Hall C, Changvar Convention Centre, Phnom Penh.
Tim Indonesia pada Men's Bare Hand Form Group diperkuat oleh Muhammad Martin Ramadhan, Tedi Hidayat, dan Sendiagi Putra.
Sementara, tim Indonesia di Women's Bare Hand Form Group dibela oleh Rana Oktavia, Riva Hijriah, dan Eni Tri Susilowati.
Adapun, Gema Nur Arifin dan Yazid Hanifam Kurniawan menjadi bagian tim Indonesia di Men's Duo Group Performance.
Dapat Medali Perak juga
Selain itu, pundi-pundi medali perak Indonesia di SEA Games 2023 juga bertambah setelah Rashif Amila Yaqin meraih podium kedua di cabor triathlon putra.
Sementara, Obaja Halomoan Sianturi merebut medali perak dalam nomor Men's Combat 55 Kg kun bokator dan Selviah Pertiwi mendulang medali perunggu nomor Women's Combat 55 Kg kun bokator.
Per Senin (8/5/20223) pukul 11.45 WIB, Indonesia mendulang 19 medali emas, 12 medali perak, dan 26 medali perunggu dengan total perolehan 57 medali di SEA Games 2023.
Jumlah medali Indonesia di SEA Games 2023 berpeluang makin banyak karena sejumlah cabor juga akan memperebutkan medali pada hari ini seperti vovinam, atletik, akuatik, hingga bola voli putra.
Disadur dari: Bola.com (Muhammad Adi Yaksa, Benediktus GP) 8 Mei 2023
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
LATEST UPDATE
-
Prediksi Formasi Juventus Era Igor Tudor: 3-4-2-1 atau 3-4-1-2?
Liga Italia 24 Maret 2025, 21:58 -
Lepas Christian Eriksen, MU Bakal Kejar Gelandang Newcastle Ini?
Liga Inggris 24 Maret 2025, 21:06 -
Profil Igor Tudor: Kembalinya Sang Mantan ke Juventus
Liga Italia 24 Maret 2025, 20:51 -
Manchester United Hidupkan Minat Pada Bomber Ajax Ini?
Liga Inggris 24 Maret 2025, 20:39
LATEST EDITORIAL
-
Di Mana Mereka Sekarang? 3 Pemain MU Paling Underrated Era Sir Alex Ferguson
Editorial 24 Maret 2025, 12:37 -
5 Eks Pemain Premier League yang Bisa Diboyong Arsenal
Editorial 24 Maret 2025, 12:10 -
Ayah dan Anak yang Bermain untuk Klub yang Sama: Ada Pelatih Timnas Indonesia
Editorial 24 Maret 2025, 11:44 -
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23