Lagi, Pencak Silat Sumbang Emas untuk Indonesia di Asian Games 2018

Anindhya Danartikanya | 27 Agustus 2018 11:20
Lagi, Pencak Silat Sumbang Emas untuk Indonesia di Asian Games 2018
Pencak Silat (c) Bola.com/Adreanus Titus

- Usai Puspa Arumsari, duet pesilat Indonesia Yola Primadona Jampil/Hendy sukses merebut medali emas ke-14 bagi Tanah Air di cabang olahraga pencak silat Asian Games 2018 pada Senin (27/8).

Medali emas ini pun direbut Yola/Hendy dalam nomor ganda putra usai keduanya bersama-sama mengumpulkan 580 poin dalam laga yang digelar di Padepokan Pencak Silat, Jakarta tersebut.

Advertisement

Keduanya melakukan berbagai variasi gerakan silat tangan kosong dan memakai senjata yang memukau para juri sehingga meraih poin tertinggi.

Emas ini adalah emas kedua di hari Senin (27/8) bagi kontingen Indonesia di Asian Games 2018. Sebelumnya Puspa Arumsari meraih medali emas di nomor tunggal putri.

*Update terkini Asian Games 2018 mulai dari Jadwal Pertandingan, Perolehan Medali hingga Informasi Terbaru dari Arena Pesta Olahraga Terbesar Asia di sini.

Sumber: Bola.com