Jelang ONE 158, Alex Silva: Adrian Mattheis Bukan Lawan Paling Berbahaya
Dimas Ardi Prasetya | 30 Mei 2022 06:03
Bola.net - Petarung Brasil, Alex Silva tak menganggap Adrian Mattheis sebagai lawan paling berbahaya yang pernah ia hadapi. Kendati, ia sudah dikalahkan oleh atlet asal Indonesia itu.
Momen itu terjadi pada 11 Maret 2022 dalam ajang ONE Championship bertajuk ONE: LIGHTS OUT. Keduanya bertarung di divisi strawweight.
Ketika itu, Adrian menang lewat technical knock out (TKO) pada ronde kedua menyusul pukulan telak yang menjatuhkan Silva. Hasil ini jadi kekalahan KO pertama sepanjang karier mantan juara dunia ONE Championship tersebut.
“Dia bukan termasuk lawan paling berbahaya,” ujar Alex Silva, dalam rilis yang diterima Bola.net, Senin (30/5).
“Anda tahu saya sangat menghormatinya. Begitu pun dengan semua atlet yang ada di divisi ini."
"Hanya saja saya telah banyak melawan atlet lain seperti Juara Dunia Joshua Pacio yang berakhir dengan kekalahan lewat keputusan terbelah di Filipina. Saat itu, saya mengontrol jalannya laga. Tapi tak apa, hal terpenting adalah memberi respek pada lawan,” tambahnya.
Adrian dan Silva akan kembali bertarung pada 3 Juni 2022 di Singapore Indoor Stadium. Kali ini dalam ajang ONE Championship bertajuk ONE 158.
Baca halaman berikutnya ya Bolaneters
Tak Anggap Rekor Adrian Istimewa
Silva juga tak menganggap rekor milik Adrian istimewa. Kendati, Papua Badboy sudah menorehkan 10-5 dalam ranah profesionalnya.
Dari 10 kemenangan itu, hanya satu yang diraih lewat keputusan juri. Lima lagi melalui KO/TKO, dan empat lainnya via kuncian.
“Seratus persen saya adalah petarung yang lebih baik darinya. Saya sangat respek dengan Adrian, dia adalah anak yang baik," ucap Alex.
"Dalam laga pertama, saya percaya kalau kekuatan terbesarnya adalah motivasi untuk meraih kemenangan atas petarung seperti saya yang merupakan adalah mantan juara dunia,” katanya menambahkan.
Tak Anggap Pukulan Adrian spesial
Tak hanya itu, Silva juga tak menganggap pukulan Adrian spesial. Kendati, petarung asal Papua berusia 29 tahun itu dikenal punya hantaman tajam yang bisa menghunjam dan mengandaskan lawan.
“Tidak, jujur saya tidak terkejut dengan strikingnya. Ia memberikan segala-galanya dalam laga itu, tapi saya adalah petarung yang lebih baik dari siapa pun," tutur Silva.
"Saya adalah mantan Juara Dunia ONE Strawweight. Jika Anda mengalahkanku, itu bagus. Jika kalah, maka Anda kalah. Saya kira ia berlaga tanpa tekanan dan beraksi dengan lepas,” imbuh petarung berusia 39 tahun ini.
(Bola.net/Fitri Apriani)
Baca Juga:
- ONE Championship: Kembali Hadapi Alex Silva, Adrian Mattheis Siap Berikan Pembuktian
- Petarung Indonesia Kalahkan Atlet Filipina di ONE 157: Petchmorakot Vs Vienot
- ONE Championship: Petarung Indonesia akan Buka Laga ONE 157
- ONE 157 Siap Sajikan 4 Laga Turnamen ONE Flyweight Muay Thai World Grand Prix
- ONE Championship: Legenda Jiu-jitsu Dipercaya sebagai Vice President Grappling
- ONE Championship: Petarung Indonesia akan Tanding Ulang Lawan Atlet asal Brasil di ONE 158
- Petarung Indonesia Targetkan Kemenangan di ONE Championship 157
- ONE Championship Umumkan Kolaborasi dengan Perusahaan Raksasa Dunia
- Jumlah Penonton ONE Championship Bersaing Ketat dengan NBA
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
ONE Championship: Petarung Indonesia akan Buka Laga ONE 157
Olahraga Lain-Lain 20 Mei 2022, 04:04
LATEST UPDATE
-
Andai Rajin Latihan, Eden Hazard Bisa Sehebat Ronaldo atau Messi!
Liga Inggris 21 Maret 2025, 16:30 -
Tekanan di Pundak Patrick Kluivert Saat Timnas Indonesia Jumpa Bahrain
Tim Nasional 21 Maret 2025, 16:23 -
Prediksi Jerman vs Italia 24 Maret 2025
Piala Eropa 21 Maret 2025, 15:59 -
Prediksi Portugal vs Denmark 24 Maret 2025
Piala Eropa 21 Maret 2025, 15:58 -
Prediksi Prancis vs Kroasia 24 Maret 2025
Piala Eropa 21 Maret 2025, 15:57 -
Prediksi Spanyol vs Belanda 24 Maret 2025
Piala Eropa 21 Maret 2025, 15:56 -
Timnas Indonesia: Luka di Sydney, Misi Bangkit di Jakarta
Tim Nasional 21 Maret 2025, 15:46
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39