Trapp Berharap Neymar Tak Kemana-mana

Yaumil Azis | 27 Maret 2018 15:59
Trapp Berharap Neymar Tak Kemana-mana
Neymar. (c) AFP

Bola.net - - Kiper PSG, Kevin Trapp, mengungkapkan bahwa Neymar merupakan pemain penting yang bisa membawa sebuah tim menuju ke tingkat tertinggi. Ia pun berharap sang pemain tidak meninggalkan Parc des Princes dalam waktu dekat.

Neymar harus menjalani perawatan usai mengalami cedera saat timnya melawan Marseille pada bulan Februari lalu. Pemain asal Brazil tersebut hanya bisa menyaksikan rekan-rekannya saat tersingkir di tangan Real Madrid pada ajang Liga Champions.

Trapp pun menyadari kehadiran Neymar sangat penting untuk PSG di musim ini. Ia pun memuji mantan pemain Barcelona tersebut dan berharap dirinya tidak segera pindah ke klub manapun dalam waktu dekat.

Di Paris, Neymar sangat jelas hilang dari tim dan itu tidak akan berbeda untuk Brazil. Neymar punya kualitas luar biasa dan mampu membawa tim ke level yang lebih tinggi, ujar Trapp kepada Sport Bild.

Kami senang memilikinya di tim ini dan berharap dia berada di Paris dalam waktu yang lama, lanjutnya.

Setiap hari kami melihat sesuatu yang berbeda di koran. Satu hari dia pindah ke Real Madrid lalu ke Barcelona di hari berikutnya. Saya tak tahu apa yang akan terjadi, tapi kami merasa kesal, tandasnya.

Terlepas dari kegagalan di Liga Champions, Neymar sukses membawa PSG memuncaki klasemen Ligue 1 dengan torehan 83 poin. Pemain berusia 26 tahun tersebut juga memborong 19 gol dalam 20 permainannya di musim ini.