Thierry Henry: Lionel Messi Terisolasi di PSG
Yaumil Azis | 26 Oktober 2021 12:18
Bola.net - Karier Lionel Messi di PSG tidak berjalan seindah yang dibayangkan. Pemain berkebangsaan Argentina tersebut terlihat seperti kesulitan beradaptasi dengan klub barunya.
Messi resmi bergabung dengan Les Parisiens pada bursa transfer musim panas lalu. PSG tidak perlu merogoh uang berhubung kontrak sang bintang bersama raksasa Spanyol, Barcelona, resmi berakhir per bulan Juni lalu.
Sebelum memutuskan pindah ke PSG, Messi sejatinya ingin bertahan di Barcelona. Ia bahkan diketahui sudah mencapai kesepakatan dengan manajemen klub dan siap memangkas gajinya hingga 50 persen.
Sayangnya, meskipun gajinya sudah dikurangi sekalipun, Barcelona tetap tak mampu mengikatnya. Regulasi salary cap jadi batu sandungan dan La Liga enggan memberi kelonggaran buat Barcelona. Alhasil, Messi pun harus mencari klub baru.
Scroll ke bawah untuk membaca informasi selengkapnya.
Messi Terisolasi
Kabar kedatangan Messi di PSG membuat publik heboh. Les Parisiens sudah memiliki Neymar dan Kylian Mbappe di lini depan, sehingga kehadiran Messi membuat mereka semakin terlihat seperti tim impian.
Namun ekspektasi publik sepertinya ketinggian. Lini depan PSG seperti terlihat kurang menyatu. Messi sendiri belum memberikan kontribusi besar sebagaimana yang kerap ia lakukan di Barcelona dulu.
Performa Messi mengundang komentar dari mantan rekan setimnya dulu di Barcelona, Thierry Henry. Sosok yang juga dikenal sebagai legenda Arsenal tersebut melihat Messi seperti terisolasi di lini depan PSG.
"Dia [Messi] terisolasi, dia jarang memegang bola. Saya tidak menganggap dia sedih, tapi dia terisolasi. Saya lebih memilih memainkan dia di tengah," ujar Henry kepada RMC Sport.
Messi di Sisi Kanan?
Sang pelatih, Mauricio Pochettino, menempatkan Messi di sisi kanan penyerangan dalam formasi 4-2-3-1 seperti yang terlihat dalam laga kontra Marseille baru-baru ini. Padahal Messi lebih sering bermain di tengah ketika memperkuat Barcelona.
Entah itu sebagai 'false 9' atau trequartista, Messi selalu beroperasi di tengah lapangan. Dengan demikian, ia bisa menjadi pengatur serangan dan memberikan umpan buat rekan setimnya atau bahkan mencetak gol.
"Saya kesulitan melihat Leo berada di sisi kanan. Di tengah, ia bisa mengatur tempo. Harus ada yang dipecahkan untuk bisa memainkan Mbappe, Neymar dan Messi berbarengan," kata Henry lagi.
"Saya tidak berpikir kalau dia bisa membuat perbedaan di sisi kanan, tapi kemudian saya tidak punya penjelasan detail yang pasti dari sisi taktikal," pungkasnya.
(RMC Sport - via Marca)
Baca Juga:
- Man of the Match Marseille vs PSG: Dimitri Payet
- Hasil Pertandingan Marseille vs PSG: Skor 0-0
- Wow! Barcelona Coba Tikung Real Madrid untuk Transfer Kylian Mbappe
- Melihat Lionel Messi Main di PSG, Ronaldinho: Saya Senang! Tapi...
- Cantiknya China Suarez, Wanita yang Digosipkan Jadi Pelakor di Hubungan Icardi - Wanda Nara
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Diwarnai Kartu Merah Hakimi, Tanpa Pemenang di Duel Marseille vs PSG
Galeri 25 Oktober 2021, 12:42 -
Man of the Match Marseille vs PSG: Dimitri Payet
Liga Eropa Lain 25 Oktober 2021, 04:04 -
Hasil Pertandingan Marseille vs PSG: Skor 0-0
Liga Eropa Lain 25 Oktober 2021, 03:48 -
Live Streaming Marseille vs PSG di Vidio
Liga Eropa Lain 24 Oktober 2021, 22:35 -
Prediksi Marseille vs PSG 25 Oktober 2021
Liga Eropa Lain 23 Oktober 2021, 09:05
LATEST UPDATE
-
Man of the Match Inggris vs Albania: Myles Lewis-Skelly
Piala Eropa 22 Maret 2025, 05:11 -
Hasil Inggris vs Albania: Skor 2-0
Piala Eropa 22 Maret 2025, 04:41 -
Pesan Penyemangat Mees Hilgers Untuk Timnas Indonesia Usai Dihajar Australia
Tim Nasional 22 Maret 2025, 04:32 -
Link Live Streaming Uruguay vs Argentina - Kualifikasi Piala Dunia 2026
Amerika Latin 22 Maret 2025, 03:30
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39