Selalu Terlibat Masalah, Raiola Ingin Potong Lidah Balotelli

Ari Prayoga | 25 Februari 2017 03:24
Selalu Terlibat Masalah, Raiola Ingin Potong Lidah Balotelli
Mario Balotelli (c) OGC Nice

Bola.net - - Agen pemain ternama, Mino Raiola menyatakan satu-satunya cara untuk menghentikan striker bengal yang juga salah satu kliennya, Mario Balotelli agar terhindar dari masalah adalah dengan memotong lidahnya.

Sebelumnya Balotelli mendapat kartu merah kala membela dalam laga kontra Lorient pekan lalu. Ini merupakan kartu merah keduanya selama merumput di Ligue 1 sejak musim panas tahun lalu.

Saya sudah menemukan solusinya, kami akan memotong lidahnya. Untuk bermain sepakbola, Anda tidak membutuhkan lidah, jadi kami akan memotongnya, ujar Raiola kepada RMC Sport.

Serius, ia sadar bahwa ia membuat kesalahan besar, ia tidak mencari-cari alasan. Ia tahu bahwa ia harus memperbaiki hal ini. Ia bersedih untuk dirinya sendiri dan timnya, lanjutnya.

Balotelli sejatinya berkontribusi cukup besar terhadap prestasi impresif Nice musim ini. Sembilan gol dari 14 penampilan membantu Nice untuk sementara menempati peringkat tiga klasemen Ligue 1.