Rekor Impresif Guardiola di Liga

Editor Bolanet | 27 April 2015 14:33
Rekor Impresif Guardiola di Liga
Josep Guardiola (c) AFP
- Josep Guardiola baru saja mengantarkan Bayern Munich menjuarai Bundesliga 2014/15. Melihat sepak terjangnya, Guardiola pantas mendapatkan pujian.

Sejak pertama kali menekuni karier kepelatihan, Guardiola hampir selalu memberi tim asuhannya gelar juara liga. Hanya sekali dia runner up bersama . Sisanya, kecuali saat cuti dari sepak bola, Guardiola selalu menutup tahun dengan gelar juara liga.


Pencapaian Guardiola di liga:

  • 2009 - Juara La Liga (Barcelona)

  • 2010 - Juara La Liga (Barcelona)

  • 2011 - Juara La Liga (Barcelona)

  • 2012 - Runner up La Liga (Barcelona)

  • 2013 - Kosong

  • 2014 - Juara Bundesliga (Bayern Munich)

  • 2015 - Juara Bundesliga (Bayern Munich).


Bayern racikan Guardiola menjuarai Bundesliga musim ini dengan kompetisi menyisakan empat pekan. Bayern juga mengincar treble bergengsi dengan tambahan trofi dari Liga Champions serta DFB Pokal. [initial]

 (opta/gia)