PSG Bakal Main Tanpa Neymar dan Mbappe, Begini Kata Pochettino
Richard Andreas | 22 Desember 2021 06:00
Bola.net - PSG akan menyambangi markas Lorient dalam duel lanjutan Ligue 1 2021/22, Kamis (23/12/2021) besok. Laga ini sekaligus jadi laga penutup tahun untuk skuad Mauricio Pochettino.
Saat ini PSG duduk di puncak klasemen Ligue 1 dengan nyaman. Mereka sudah mengantongi 45 poin dari 18 pertandingan, unggul jauh dari rival terdekat Marseille yang mengejar dengan 32 poin.
Artinya kekuatan PSG musim ini tidak perlu diragukan lagi. Mereka jadi kandidat kuat juara dengan kualitas skuad yang luar biasa.
Menariknya, laga kontra Lorient besok bakal jadi tantangan bagi Pochettino dan PSG yang kehilangan beberapa pemain bintang. Mengapa begitu?
Main tanpa Neymar dan Mbappe
PSG musim ini dikenal dengan trio menakutkan. Ada Kylian Mbappe, Neymar, dan Lionel Messi yang bisa membuat pertahanan tim mana pun kocar-kacir.
Masalahnya, Neymar sudah melewatkan beberapa pertandingan karena cedera panjang. Untuk duel kontra Lorient besok, Mbappe juga harus absen karena akumulasi kartu.
Bermain tanpa Neymar dan Mbappe sekaligus bakal jadi tantangan tersendiri bagi PSG. Pochettino pun mengakui itu.
"Kami harus membangun serangan dan menyerang dengan cara yang berbeda. Jika ada Neymar dan Mbappe di lapangan, kami bisa bermain vertikal dengan cepat," buka Pochettino.
Keseimbangan tim
PSG boleh punya skuad luar biasa, tapi Pochettino dianggap tidak bisa menemukan keseimbangan tim. Kini, tanpa Neymar dan Mbappe, dia bakal menghadapi tantangan yang lebih sulit.
"Tanpa Mbappe, kami harus membangun serangan dengan cara berbeda dan mungkin kami akan bermain dengan tempo berbeda. Menarik melihat bagaimana tim menghadapi tantangan dalam situasi ini," lanjut Pochettino.
"Ini bukan soal menggantikan dia, tapi soal menemukan keseimbangan untuk menang. Kami akan sering menghadapi masalah ini karena cedera dan karena larangan bertanding," tandasnya.
Sumber: Daily Mail
Jangan lewatkan ini Bolaneters!
- Cristiano Ronaldo Sumber Masalah Manchester United? Omong Kosong!
- Rencana Transfer Arsenal: Tukar Aubameyang Dengan Ramsey di Juventus
- Liverpool Ternyata Hampir Sukses Rekrut Chiesa, Begini Ceritanya
- Manchester United Ajukan Tawaran Perdana untuk Julian Alvarez
- Deal! Gelandang Prancis Ini Sepakat Gabung Manchester United
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Prediksi Lorient vs PSG 23 Desember 2021
Liga Eropa Lain 21 Desember 2021, 16:06 -
Lionel Messi Kesulitan di PSG? Gak Perlu Ragu Kok!
Liga Eropa Lain 21 Desember 2021, 04:30 -
Cabut dari Madrid, Benzema Reunian Dengan Zidane di PSG?
Liga Eropa Lain 20 Desember 2021, 21:17 -
5 Juara Premier League yang Pernah Bermain Bersama Lionel Messi
Editorial 20 Desember 2021, 13:09 -
Kesaksian 5 Rekan Setim Soal Latihan Lionel Messi
Editorial 20 Desember 2021, 12:07
LATEST UPDATE
-
Julian Alvarez Geram dengan Kontroversi Penalti di Liga Champions
Liga Spanyol 23 Maret 2025, 01:32 -
Jaap Stam Yakin Jeremie Frimpong Cocok untuk Manchester United
Liga Inggris 23 Maret 2025, 01:02 -
Franck Ribery Ungkap Hampir Kehilangan Kaki Setelah Pensiun
Liga Eropa Lain 23 Maret 2025, 00:32 -
Arsenal Tak Punya Alasan Gagal Juara Jika Datangkan Pemain Ini
Liga Inggris 23 Maret 2025, 00:01 -
Patrick Kluivert Tak Punya Pilihan, Timnas Indonesia Harus Kalahkan Bahrain
Tim Nasional 22 Maret 2025, 23:16 -
Media Belanda Ikut Analisis Peluang Timnas Indonesia ke Piala Dunia 2026
Tim Nasional 22 Maret 2025, 23:02 -
Hadapi Bahrain, Rizky Ridho Disebut Cocok Kembali Berduet dengan Jay Idzes
Tim Nasional 22 Maret 2025, 22:55 -
Rekor Pertemuan Timnas Indonesia vs Bahrain: Saatnya Garuda Bangkit!
Tim Nasional 22 Maret 2025, 22:34 -
Belajar dari Kekalahan, Ini Solusi Pertahanan Timnas Indonesia vs Bahrain
Tim Nasional 22 Maret 2025, 22:19
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39