Presiden PSG: Mbappe tidak dijual!
Yaumil Azis | 22 Mei 2018 10:46
Bola.net - - Presiden PSG, Nasser Al-Khelaifi, menegaskan bahwa dirinya tidak memiliki keinginan untuk melepas salah satu bintangnya, Kylian Mbappe. Bahkan ia menyatakan akan menolak meskipun tawaran super besar datang kepadanya.
Mbappe bergabung dengan PSG pada bursa transfer musim panas lalu dengan status pinjaman. Namun, pemain berumur 19 tahun tersebut akan berstatus permanen dengan biaya transfer sebesar 118 juta paun pada akhir musim 2017/2018.
Di musim ini sendiri, ia menjadi salah satu andalan di lini depan PSG bersama dua penyerang hebat lainnya, Edinson Cavani dan Neymar. Mbappe telah mencatatkan total 42 penampilan di semua kompetisi serta mencetak 21 gol.
Penampilan gemilangnya di musim ini lantas mengundang perhatian klub-klub besar, dan Manchester City dikabarkan memiliki ketertarikan dengannya. Namun Khelaifi menegaskan bahwa dirinya tidak akan membiarkan sang pemain pergi dari Parc des Princes.
Anda ingin saya menyebutkan harganya? Lebih dari 1 milyar euro! ujar pria asa Qatar tersebut kepada media Prancis, Canal+.
Ya, saya bilang satu milyar! dan meskipun anda memberi saya satu milyar, saya tidak akan menjualnya, pungkasnya.
Beberapa pekan lalu, Mbappe turut membantu PSG menjuarai Coupe de France, sekaligus melengkapi trofi mereka di kompetisi domestik. Di laga final, PSG berhasil mengalahkan Les Herbiers dengan skor 2-0.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Demi Orang Tua, Pogba Bertekad Tak Gabung PSG
Liga Inggris 21 Mei 2018, 22:03 -
Pogba Indikasikan Siap Gabung PSG
Liga Inggris 21 Mei 2018, 15:39 -
Presiden PSG: Neymar Jengah Dengan Semua Rumor Real Madrid
Liga Inggris 21 Mei 2018, 13:09 -
PSG Akan Buat Tim yang Berpusat Pada Neymar
Liga Eropa Lain 21 Mei 2018, 10:27 -
Presiden PSG Mengaku Ingin Datangkan Buffon
Liga Italia 20 Mei 2018, 22:04
LATEST UPDATE
-
Link Live Streaming Uruguay vs Argentina - Kualifikasi Piala Dunia 2026
Amerika Latin 22 Maret 2025, 03:30 -
Uji Coba Lawan Afghanistan, Thailand Menang Mudah
Asia 21 Maret 2025, 23:58 -
Bocoran Eks Striker MU: Sir Alex Ferguson Kembali Melatih Akhir Pekan ini!
Liga Inggris 21 Maret 2025, 23:55 -
Thomas Tuchel Coret 3 Pemain Jelang Laga Inggris vs Albania, Siapa Saja?
Piala Eropa 21 Maret 2025, 23:04 -
5 Pemain Timnas Indonesia yang Bisa Meledak Saat Menghadapi Bahrain
Tim Nasional 21 Maret 2025, 22:01
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39