Presiden Fiorentina: Wasit Adalah Pemain Terbaik Inter Milan!
Yaumil Azis | 26 September 2018 18:40
- Presiden Fiorentina, Mario Cognigni, berang dengan kepemimpinan wasit kala timnya menghadapi Inter Milan di laga pekan keenam Serie A, Rabu (26/9) dini hari tadi. Ia mengklaim wasit sebagai pemain terbaik Nerazzurri.
Kemenangan Inter Milan dimulai setelah Mauro Icardi berhasil mencetak gol dari titik putih pada menit ke-45. Wasit menunjuk titik putih setelah bola hasil umpan Antonio Candreva menyambar jari bek La Viola, Vitor Hugo.
Keputusan memberikan penalti kepada Inter diambil setelah wasit menyaksikan tayangan ulang kejadian melalui VAR. Walau demikian, masih banyak yang mencium aroma kontroversial di balik kejadian tersebut.
Scroll ke bawah untuk membaca informasi selengkapnya.
Menyayangkan Wasit
Cognigni sendiri tidak sepenuhnya menyalahkan wasit karena penalti yang dianggap kontroversial oleh publik itu. Tetapi, ia menyayangkan pemimpin pertandingan terlihat seperti lebih membela Inter ketimbang berlaku adil.
"Itu adalah pertandingan yang indah," ujar Cognigni usai pertandingan, seperti yang dikutip dari Football Italia.
"Tetapi tanpa wasit di sana, akan ada rasa hormat antara kedua tim dan juga tontonan yang lebih menarik," lanjutnya.
Pemain Terbaik Inter
Cognigni pun sepertinya benar-benar kesal dengan kepemimpinan sang wasit, Paolo Mazzoleni. Ia bahkan menyebutnya sebagai teman terbaik Nerazzurri dalam laga tersebut.
"Kepemimpinan Mazzoleni tidak memadai, provokatif, dan berat sebelah. Dia adalah pemain terbaik Inter," tambahnya.
"Kami menampilkan permainan yang bagus, tetapi VAR hanya membuat monster penarik perhatian," tutupnya.
Pertandingan itu sendiri berakhir dengan kedudukan 2-1 untuk kemenangan Inter. Selain penalti Icardi, gol skuat asuhan Luciano Spalletti lainnya itu diciptakan oleh Danilo D'Ambrosio di menit ke-77.
Saksikan Juga Video Ini
Rangkuman jadwal pekan keenam Serie A 2018/2019 bisa Bolaneters simak melalui tautan video di bawah ini.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Hadapi Bologna, Allegri Pastikan Ronaldo dan Dybala Tampil
Liga Italia 25 September 2018, 23:36 -
Lawan Bologna, Bos Juventus Tak Ingin Meremehkan
Liga Italia 25 September 2018, 22:53 -
Milan Main Buruk, Gattuso Dapat Peringatan dari Leonardo
Bola Indonesia 25 September 2018, 18:26 -
Main Bareng Higuain, Striker Muda Milan Ini Siap Curi Ilmu
Liga Italia 25 September 2018, 18:15 -
Data dan Fakta Serie A: AS Roma vs Frosinone
Liga Italia 25 September 2018, 16:02
LATEST UPDATE
-
Barcelona Pernah Tolak Rekrut Julian Alvarez Seharga 22 Juta Euro
Liga Spanyol 23 Maret 2025, 04:32 -
Rashford dan Foden Tak Punya Banyak Kesempatan Lagi di Timnas Inggris
Piala Eropa 23 Maret 2025, 04:15 -
Timnas Inggris Ingin Tampil dengan Gaya Premier League? Jangan Naif, Tuchel!
Piala Dunia 23 Maret 2025, 03:45 -
Barcelona Pertimbangkan Ademola Lookman sebagai Alternatif di Lini Serang
Liga Spanyol 23 Maret 2025, 03:32 -
Tuchel Evaluasi Kemenangan Pertamanya: Inggris Butuh Peningkatan
Piala Dunia 23 Maret 2025, 03:15 -
Juventus Siap Pecat Thiago Motta, Igor Tudor Jadi Kandidat Utama Penggantinya
Liga Italia 23 Maret 2025, 03:03 -
Inter Milan Bidik Arda Guler Jika Gagal Gaet Nico Paz
Liga Italia 23 Maret 2025, 03:02 -
Menepis Anggapan Remeh Liverpool 'Hanya' Mungkin Juara Premier League
Liga Inggris 23 Maret 2025, 02:45 -
Pemain Juventus Sempat Prediksi Thiago Motta Dipecat Usai Dihajar Fiorentina
Liga Italia 23 Maret 2025, 02:32 -
Barcelona Hadapi Krisis Bek Tengah Jelang Laga vs Osasuna
Liga Spanyol 23 Maret 2025, 02:15
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39