Prediksi Borussia Dortmund vs Bayern Munchen 15 Agustus 2016
Editor Bolanet | 13 Agustus 2016 07:26
Meski selama ini dikenal sebagai kekuatan dominan di Bundesliga, Bayern tak punya rekor yang bagus selama berlaga di Piala Super. Selama masa kepemimpinan Josep Guardiola, yang kini menangani Manchester City, mereka selalu menelan kekalahan di tiga kesempatan berbeda di ajang yang sama. Bersama Ancelotti, Die Roten tentu ingin membuka musim dengan menghapus kutukan tersebut.
Laga ini juga menjadi pertandingan yang istimewa bagi beberapa pemain. Bagi Mats Hummels, ini akan jadi kali pertama sang bek kembali ke Dortmund, sejak ia memutuskan bergabung dengan Bayern di musim panas. Di masa-masa akhir karirnya di Westfalen, palang pintu Der Panzer sering mendapat cemooh dari suporternya sendiri.
Di sisi lain, perhatian publik juga akan tertuju pada Mario Gotze, bintang anyar Dortmund yang justru baru menyebrang dari Bayern, tiga tahun setelah ia membuat seluruh suporter BVB kecewa usai memutuskan menerima pinangan kubu Allianz Arena. Minimnya kesempatan bermain di era Guardiola dan tak ada jaminan dari Ancelotti membuat Gotze memutuskan balik kandang musim panas ini - meski tak ada yang bisa memastikan ia bakal mendapatkan sambutan hangat dari para suporter di sana.
Bicara soal kekuatan kedua tim, secara umum Bayern terlihat lebih stabil dari Dortmund, terutama di lini belakang dan tengah. Tim Bavaria memang sempat membuat beberapa kesalahan mendasar di pra-musim, namun itu tak terlepas dari keputusan Ancelotti menurunkan pemain seperti Holger Badstuber dan Nicolas Feldhahn, yang sepertinya tidak akan diturunkan di pertandingan nanti.
Sementara di sisi Dortmund, mereka bisa berharap pada aksi impresif pemain muda Ousmane Dembele, yang belakangan making sering dibanding-bandingkan dengan pemain andalan , . Meski begitu manajer Thomas Tuchel masih punya banyak PR yang harus diselesaikan, guna membuat timnya tampil solid menjelang dimulainya musim anyar di Bundesliga.
Perkiraan Susunan Pemain Kedua Tim
Borussia Dortmund: Burki, Schmelzer, Bartra, Sokratis, Piszczek, Castro, Weigl, Rode, Schurrle, Aubameyang, Dembele.
Bayern Munchen: Neuer, Lahm, Martinez, Hummels, Alaba, Alcantara, Kimmich, Vidal, Muller, Lewandowski, Coman.
Statistik Pertandingan
Head to Head
Bayern unggul tiga kemenangan berbanding satu dalam lima pertemuan terakhir dengan Dortmund. Pertandingan terakhir di Signal Iduna Park pada 6 Maret silam berakhir dengan skor imbang tanpa gol.
22/05/16 Bayern Munich 0 - 0 Borussia Dortmund (adu penalti)
06/03/16 Borussia Dortmund 0 - 0 Bayern Munich
04/10/15 Bayern Munich 5 - 1 Borussia Dortmund
29/04/15 Bayern Munich 1 - 1 Borussia Dortmund (adu penalti)
04/04/15 Borussia Dortmund 0 - 1 Bayern Munich
Lima Pertandingan Terakhir Kedua Tim
Borussia Dortmund
16/07/16 1 - 0 Borussia Dortmund
22/07/16 Manchester United 1 - 4 Borussia Dortmund
28/07/16 Borussia Dortmund 1 - 1 Manchester City
05/08/16 Borussia Dortmund 1 - 1 Sunderland
09/08/16 Borussia Dortmund 0 - 1 Athletic Bilbao
Bayern Munchen
21/07/16 Bayern Munich 1 - 0 Manchester City
23/07/16 Landshut 0 - 3 Bayern Munich
28/07/16 Bayern Munich 3 - 3 (adu penalti)
31/07/16 Inter Milan 1 - 4 Bayern Munich
04/08/16 Bayern Munich 0 - 1 Real Madrid
Dortmund sudah kehilangan tiga pemain penting mereka di musim panas ini; Henrikh Mkhitaryan, Ilkay Gundogan, dan Mats Hummels, namun mereka masih punya potensi untuk menggebrak di musim depan. Keputusan merekrut beberapa pemain muda menjanjikan, ditambah kehadiran sosok kaya pengalaman seperti Sebastian Rode, Mario Gotze, dan Andre Schurrle, bisa membuat para suporter Dortmund optimis menatap masa depan klub.
Bayern sendiri juga sudah melakukan manuver transfer yang menarik, dengan mendatangkan Mats Hummels dan Renato Sanches. Meski pemain yang disebut terakhir masih cedera, bek Jerman diharapkan akan langsung bisa membuktikan kemampuannya di ajang Piala Super nanti. Sementara bagi Carlo Ancelotti, pertandingan ini akan menjadi panggung yang tepat untuk menunjukkan kapasitasnya sebagai manajer top, meski sang bos sempat mengaku ia tidak ingin terlalu banyak mengubah gaya bermain tim dari era Josep Guardiola.
Bola.net memprediksi pertandingan ini akan berakhir dengan skor Bayern Munchen 2-1 Borussia Dortmund. (bola/rer)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Prediksi Hull City vs Leicester City 13 Agustus 2016
Liga Inggris 12 Agustus 2016, 17:13 -
Prediksi Sevilla vs Barcelona 15 Agustus 2016
Liga Spanyol 12 Agustus 2016, 16:53 -
Prediksi Manchester City vs Sunderland 13 Agustus 2016
Liga Inggris 12 Agustus 2016, 15:41 -
Prediksi Real Madrid vs Sevilla 10 Agustus 2016
Liga Champions 8 Agustus 2016, 16:25 -
Prediksi Portugal vs Prancis 11 Juli 2016
Commercial 9 Juli 2016, 10:30
LATEST UPDATE
-
Bintang Muda RB Leipzig Ini Masuk Daftar Belanja Manchester United
Liga Inggris 22 Maret 2025, 17:58 -
Syukurlah Fans MU! Cedera Ayden Heaven Tidak Parah dan Segera Latihan Lagi!
Liga Inggris 22 Maret 2025, 17:50 -
Jomplangnya Perbandingan Nilai Pasar Skuad Timnas Indonesia dan Bahrain
Tim Nasional 22 Maret 2025, 16:05 -
Hasil dan Klasemen Putaran ke-3 Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia
Piala Dunia 22 Maret 2025, 15:10
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39