Mbappe: Gol Perdana yang Indah

Rero Rivaldi | 9 September 2017 17:20
Mbappe: Gol Perdana yang Indah
Kylian Mbappe (c) PSG

Bola.net - - Kylian Mbappe mengaku senang bisa memulai karirnya di dengan mencetak satu gol kala tim menang 5-1 atas Metz di Ligue 1.

Pemain pinjaman dari Monaco, yang bisa dibeli permanen musim depan, mencetak gol debut dan membuat PSG unggul 2-1 setelah Benoit Assou-Ekoto mendapat kartu merah karena melanggarnya.

Edinson Cavani mencetak dua gol, sementara Neymar dan Lucas Moura masing-masing membuat satu.

Mbappe pun mengaku ia amat menikmati laga perdananya sebagai pemain PSG.

Kylian Mbappe

Itu adalah gol indah untuk gol perdana saya. Saya ingin mengumpan ke Ney, namun bek mereka menghalangi dan saya lebih cepat bereaksi, dan melepaskan tembakan keras, tutur Mbappe menurut Canal Plus.

Saya selalu bilang bahwa saya ingin bermain dengan para pemain terbaik. Saya terus berkembang dengan barisan pemain terbaik di liga ini, mungkin di Eropa. Saya belajar dari pergerakan dan profesionalisme mereka untuk menjadi yang terbaik.

Saya hanya ingin berada di lapangan, pelatih yang membuat keputusan. Saya menikmatinya. Saya bahagia, saya bahagia dengan apa yang saya lakukan.

Celtic akan menjadi lawan PSG berikutnya di Liga Champions musim depan.