Marquinhos Bahagia Perpanjang Kontrak di PSG
Aga Deta | 1 Juli 2017 16:40
Bola.net - - mengaku sangat senang bisa memperpanjang kontrak bersama hingga tahun 2022 mendatang.
Semula, kontrak bek berusia 23 tahun itu di Paris akan habis pada 2018 mendatang. Karenanya, pemain Brasil itu sempat dikaitkan dengan sejumlah klub besar termasuk Manchester United.
Namun, Marquinhos menepis semua spekulasi kepindahannya pada musim panas ini dengan meneken kontrak baru bersama PSG. Perpanjangan kontrak itu sendiri disambut dengan sukacita oleh mantan pemain AS Roma tersebut.
Saya selalu mengatakan bahwa saya senang bermain untuk PSG, dan perpanjangan kontrak ini merupakan bukti tentang komitmen saya kepada klub, kata Marquinhos di situs resmi klub.
Saya merasa sangat baik di klub ini dan dengan para pemain yang berlatih dengan saya dengan setiap hari. Saya di sini sudah menemukan tempat yang tepat untuk berkembang dan berharap bisa memenangkan lebih banyak trofi.
Selama empat tahun terakhir, saya mampu mengukur kemajuan yang dibuat di PSG, terutama membuat saya bisa masuk ke tim nasional. Saya sudah tidak sabar memulai pra-musim jelang musim baru dengan rekan setim saya dan memberikan yang terbaik sehingga tim kami bisa terus membuat fans kami bangga dalam beberapa bulan ke depan.
Musim lalu Marquinhos tercatat total tampil 41 kali bagi PSG, di mana ia mampu mencetak 4 gol sepanjang musim kemarin.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Transfer Alex Sandro ke Chelsea Terganjal PSG
Liga Inggris 30 Juni 2017, 16:00 -
PSG Telikung MU Untuk Fabinho?
Liga Inggris 29 Juni 2017, 16:50 -
Presiden Barcelona Bungkam Soal Verratti
Liga Spanyol 29 Juni 2017, 11:30 -
Barca Tetapkan Tenggat Waktu untuk Verratti
Liga Spanyol 29 Juni 2017, 03:20 -
Rakitic Ingin Main Lagi untuk Enrique dan Emery
Liga Spanyol 28 Juni 2017, 13:00
LATEST UPDATE
-
Optimisme Timnas Bahrain Curi Poin di Jakarta
Tim Nasional 22 Maret 2025, 11:46 -
Krisis Bek Melanda Bahrain Jelang Lawan Timnas Indonesia
Tim Nasional 22 Maret 2025, 11:15
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39