Lewandowski Bertekad Ulangi Prestasi Jadi Top Skorer Bundesliga

Editor Bolanet | 31 Agustus 2016 20:50
Lewandowski Bertekad Ulangi Prestasi Jadi Top Skorer Bundesliga
Robert Lewandowski (c) AFP
- Robert Lewandowski menyatakan bahwa ia ingin bisa mempertahankan prestasinya musim lalu sebagai bomber tersubur di ranah Bundesliga.


Musim lalu, bersama Bayern Munchen Lewandowski jadi predator paling menakutkan di Bundesliga. Selama semusim penuh ia sukses menghasilkan 30 gol.

Di musim yang baru ini, striker Polandia itu bertekad untuk bisa mengulang prestasi tersebut.


Saya ingin mencetak lebih dari 20 gol, itu jumlah minimal yang harus saya cetak, ujarnya pada Sport Bild.


Apa yang lebih penting adalah untuk mencetak gol secara sistematis. Sebagai striker top sudah adalah tugas saya untuk mencetak gol secara teratur, tegasnya.


Jika saya mencapai 30 gol lagi di akhir musim ada kesempatan untuk mempertahankan gelar saya sebagai pencetak gol terbanyak di Bundesliga, tutur striker 28 tahun ini.


Sejak didatangkan dari Borussia Dortmund pada tahun 2014 lalu, dari 103 penampilan di semua ajang pemain internasional Polandia tersebut sudah mengoleksi 73 gol. [initial]


 (bild/dim)