Kiper PSG Pastikan Neymar Tak Jadi Musuh Bersama
Asad Arifin | 27 Maret 2018 18:07
Bola.net - - Kabar bahwa Neymar menjadi musuh bersama oleh rekan-rekannya dibantah oleh Kevin Trapp. Penjaga gawang PSG memastikan bahwa klub menyambut Neymar dengan baik dan semua pemain menyukainya.
Kedatangan Neymar ke PSG memang terus dikaitkan dengan kabar miring. Pemain asal Brasil tersebut kerap disebut menjadi musuh bersama bagi pemain PSG dan hal tersebut yang membuatnya tidak betah berada di ibukota Prancis.
Kami senang memiliki Neymar dalam tim ini dan kami semua berharap agar dia tetap bermain untuk PSG pada waktu yang lama. Dia adalah pemain yang santun, meski kerap dikabarkan arogan, ucap Trapp dikutip dari Sport Blid.
Selain dikabarkan tidak disenangi oleh rekan satu timnya, Neymar juga disebut bakal pindah dari PSG pada musim depan.
Kabar tersebut tentu saja membuat Trapp bingung. Sebab, pemain asal Brasil itu baru saja bergabung dan dia yakin bahwa Neymar kan tetap bermain di PSG. Trapp juga tidak tahu kebenaran kabar transfer Neymar ke klub lain.
Saya tidak tahu mengapa, tapi selalu ada yang baru dari pemberitaan Neymar. Hari ini dia ditulis akan pindah ke Real Madrid, besok dia akan kembali ke klub lamanya Barcelona. Tapi, kami tidak pernah tahu apa yang dia pikirkan, tegas Trapp.
Kami tidak menyadap rekan satu tim di PSG untuk mengetahui apa yang dia lakukan, tutup Trapp.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Kisah Conte dan Chelsea Sudah Berakhir
Liga Inggris 26 Maret 2018, 15:39 -
Ada Neymar Di Balik Transfer Arthur ke Barcelona
Liga Spanyol 26 Maret 2018, 15:23 -
Tawaran Super Menggiurkan PSG Untuk Conte
Liga Inggris 26 Maret 2018, 12:16 -
Liga Inggris 26 Maret 2018, 10:50
-
Courtois Tuntut Kejelasan Nasibnya Sebelum Piala Dunia
Liga Inggris 26 Maret 2018, 09:00
LATEST UPDATE
-
Menpora dan Ratu Tisha Jadi Pembicara di Forum PBB, Ini yang Dibahas
Olahraga Lain-Lain 21 Maret 2025, 03:55 -
Link Live Streaming Paraguay vs Chile - Kualifikasi Piala Dunia 2026
Amerika Latin 21 Maret 2025, 03:00 -
Kontrak di Real Madrid Kian Menipis, Antonio Rudiger Cuek!
Liga Spanyol 21 Maret 2025, 01:47 -
Link Live Streaming Kroasia vs Prancis - Perempat Final UEFA Nations League
Piala Eropa 21 Maret 2025, 01:42 -
Link Live Streaming Denmark vs Portugal - Perempat Final UEFA Nations League
Piala Eropa 21 Maret 2025, 01:35 -
Link Live Streaming Italia vs Jerman - Perempat Final UEFA Nations League
Piala Eropa 21 Maret 2025, 01:25 -
Banding Ditolak, Laga Barcelona vs Osasuna Tetap Digelar Pekan Depan
Liga Spanyol 21 Maret 2025, 01:18
LATEST EDITORIAL
-
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39 -
5 Target Alternatif untuk Man Utd Setelah Gagal Rekrut Geovany Quenda
Editorial 19 Maret 2025, 12:40