Hasil PSG vs Lens: Skor 3-1
Ari Prayoga | 27 Agustus 2023 04:02
Bola.net - PSG sukses mengalahkan Lens dengan skor 3-1 dalam laga Ligue 1 2023/2024 pekan ketiga yang dihelat di Parc des Princes, Minggu (27/8/2023) dini hari WIB.
Setelah memecah kebuntuan lewat gol Marcelo Asensio di akhir babak pertama, Kylian Mbappe memborong dua gol di babak kedua. Lens baru bisa mencetak gol hiburan di akhir laga lewat aksi Morgan Guilavogui.
Ini merupakan kemenangan perdana PSG di Ligue 1 musim ini dan membuat mereka kini menduduki peringkat empat. Sementara itu, Lens masih belum bisa meraup poin penuh dan terpuruk di posisi 15.
Jalannya Pertandingan
PSG mendominasi jalannya laga sejak awal babak pertama. Meski demikian, tim asuhan Luis Enrique masih kesulitan untuk membongkar pertahanan rapat Lens.
Gol yang dinanti baru tercipta di menit ke-45. Menerima umpan Warren Zaire Emery, Asensio melakukan satu gerakan sebelum melepas tembakan melengkung untuk membobol gawang Brice Samba.
Memasuki babak kedua, PSG sukses menggandakan keunggulan berkat gol Mbappe di menit ke-52. Menerima assist Lucas Hernandez, Mbappe melepas tembakan yang tak bisa dibendung Samba.
Skor 2-0 bertahan hingga babak kedua masuk injury time. Pada periode ini, Mbappe menambah keunggulan tuan rumah sebelum diperkecil Guilavogui Skor 3-1 pun menjadi hasil akhir laga ini.
Susunan Pemain
PSG: Gianluigi Donnarumma; Achraf Hakimi, Milan Skriniar, Marquinhos, Lucas Hernandez; Warren Zaire Emery, Manuel Ugarte, Vitinha; Ousmane Dembele, Marco Asensio, Kylian Mbappe.
Pelatih: Luis Enrique.
Lens: Brice Samba; Jonathan Gradit, Kevin Danso, Facundo Medina; Przemyslaw Frankowski, Salis Abdul Samed, Andy Diouf, Deiver Machado; Adrien Thomasson, Angelo Fulgini; Florian Sotoca.
Pelatih: Franck Haise.
Klasemen Ligue 1 2023/2024
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Hasil Manchester United vs Nottingham Forest: Skor 3-2
Liga Inggris 26 Agustus 2023, 23:05 -
Hasil Celta Vigo vs Real Madrid: Skor 0-1
Liga Spanyol 26 Agustus 2023, 04:30 -
Hasil Chelsea vs Luton Town: Skor 3-0
Liga Inggris 26 Agustus 2023, 03:55 -
Cristiano Ronaldo Menggila! Cetak Hattrick dan Pastikan Al Nassr Pesta Lima Gol Tanpa Balas
Asia 26 Agustus 2023, 03:10 -
Hasil BRI Liga 1 Madura United vs Bhayangkara FC: Skor 0-0
Bola Indonesia 25 Agustus 2023, 17:18
LATEST UPDATE
-
Live Streaming Timnas Indonesia vs Bahrain: Cara Nonton di HP & TV
Bola Indonesia 25 Maret 2025, 11:16 -
Perbandingan Usia Skuad Timnas Indonesia vs Bahrain: Tim Tamu Lebih Lebar!
Tim Nasional 25 Maret 2025, 11:15 -
Tiga Singa Pamer Taring: Dua Laga Awal Sempurna Tuchel Bersama Timnas Inggris
Piala Dunia 25 Maret 2025, 11:14 -
Chelsea Retur Jadon Sancho ke MU, Lirik 2 Pemain Sebagai Alternatif
Liga Inggris 25 Maret 2025, 10:57 -
Masa Depan Nico Williams: Antara Barcelona dan Premier League
Liga Spanyol 25 Maret 2025, 10:45 -
Jam Berapa Kick Off Laga Timnas Indonesia vs Bahrain di SUGBK?
Tim Nasional 25 Maret 2025, 10:37
LATEST EDITORIAL
-
Di Mana Mereka Sekarang? 3 Pemain MU Paling Underrated Era Sir Alex Ferguson
Editorial 24 Maret 2025, 12:37 -
5 Eks Pemain Premier League yang Bisa Diboyong Arsenal
Editorial 24 Maret 2025, 12:10 -
Ayah dan Anak yang Bermain untuk Klub yang Sama: Ada Pelatih Timnas Indonesia
Editorial 24 Maret 2025, 11:44 -
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23