Galatasaray Tampik Semua Rumor Transfer

Editor Bolanet | 8 Juli 2012 23:00
Galatasaray Tampik Semua Rumor Transfer
Arshavin, bintang Rusia dan Arshenal (c) AFP
- Rumor mengatakan bahwa tengah mengincar beberapa pemain bintang Eropa. Akan tetapi, pihak klub secara tegas menampik adanya isu tersebut.

Andrei Arshavin, Dimitar Berbatov, Gonzalo Higuain, dan Alexandre Pato adalah nama-nama yang kerap dikaitkan dengan klub jawara liga Turki tersebut. Masalah yang kondisi sulit di tim masing-masing, menjadi alasan merebaknya rumor kepindahan keempat pemain tersebut dari klub asalnya.

Akan tetapi, pihak Galatasaray sendiri tidak membenarkan adanya ketertarikan tersebut. Pihak manajemen klub sendiri masih melakukan pergerakan di bursa transfer musim panas ini. Secara tegas, klub tersebut menolak adanya isu mengenai pembelian empat pemain bintang tersebut.

Pemberitaan mengenai ketertarikan klub terhadap beberapa pemain seperti Andrei Arshavin, Dimitar Berbatov, Alexandre Pato dan Gonzalo Higuain, tidaklah benar, tulis pihak klub dalam situs resmi mereka.

Merebaknya kabar tersebut diawali oleh pernyataan agen Arshavin yang mengatakan bahwa kliennya tersebut kemungkinan akan merapat ke Turki. Pasalnya kondisi di sendiri sudah sangat mengkhawatirkan.

Berbatov sendiri memang sudah dibukakan pintu lebar-lebar oleh manajer Alex Ferguson jika ingin meninggalkan Manchester United. Sedangkan Higuain sudah kehilangan tempatnya di skuad utama Real Madrid karena kalah bersaing dengan Karim Benzema.

Badai cedera yang sering dialami Pato membuat posisinya di AC Milan sangat meragukan. Terlebih lagi, rumor-rumor macam itu langsung dikaitkan dengan Galatasaray yang dianggap berminat terhadap keempatnya. (sw/bgn)